Jumat, 01 Mei 2015

Bismillah HIKMAH DI BALIK SEDEKAH Kisah ini saya alami di tahun 2009, 2011 dan tahun 2012. Sebelumnya, saya sampaikan beberapa ayat dan hadits sebagai dalil keutamaan sedekah. Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman: Sesunguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan ”meminjamkan” kepada Allah “pinjaman” yang baik ,niscaya akan dilipat gandakan (ganjarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak (QS. Al Hadid : 18) Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda: “Harta tidak akan berkurang dengan sedekah.” (HR. Muslim No. 2588, shahih) ”Obatilah orang sakit di antara kalian dengan bersedekah” (HR. Baihaqi, Thabrani, Abu Dawud, Syaikh Al Albani menilai hadits ini hasan li ghairihi) Kisah 1 : Laptop yang dicuri akhirnya kembali Tahun 2009, Laptop saya hilang. Sedih hatiku. Waktu itu status saya masih mahasiswa. Saya membelinya seharga Rp 5 juta, dengan uang pemberian orangtua. Bagaimana menceritakan kepada orangtua ? mulut ini tak mampu berkata-kata di rumah. Tak mampu menceritakan apa yang sebenarnya terjadi. Qadarullah, tiba-tiba saya tergerak untuk mengunjungi teman SMA saya yang dulunya Ketua Rohis (Rohani Islam Sekolah). Di rumahnya, saya dipinjamin buku-buku keajaiban sedekah, dan kaset ceramah ustadz yang sering bicara tentang keajaiban sedekah. Dalam satu malam, saya baca buku-buku dan dengarkan kaset dengan serius. Besok paginya, hati saya membara, bersemangat untuk bersedekah. Saya pergi ke Bank, di situ saldo (saya lupa) sekitar Rp 400.000, kemudian saya kuras semuanya , tinggalin dikit aja. Kemudian saya meluncur ke masjid, masukin ke kotak infak, dan sedekah ke panti asuhan. Entah mengapa, hati saya tenang setelah sedekah. Terserah apapun yang terjadi. Waktu itu saya tidak ada kepikiran, laptop saya bakal kembali. Saya bingung gimana caranya. Pokoknya saya ingin sedekah saja. Hati Plong. Subhanallah ! kejaiban terjadi ! Pagi saya sedekah, siang habis zuhur laptop saya sudah kembali . Bagaimana caranya ? Saya membuat password di laptop saya. Ternyata orang yang mencurinya kebingungan nggak bisa buka. Makanya dia bawa ke toko komputer untuk buka password. Nah, teknisi toko komputer itu ternyata kenal dengan teman saya. Lalu dia menghubungi teman saya, si teman ini menelpon saya habis zuhur, saya pun meluncur ke TKP dengan membawa Polisi. Sebagai bukti, di laptop itu ada foto keluarga saya. Alhamdulillah. Laptop saya kembali , tidak sampai 1 hari setelah saya sedekah. Allah Maha Kuasa mengatur semua kejadian . Kisah 2 : Mudahnya cari jodoh terbaik Awal 2011 saya bertekad untuk menikah. Saya berdoa semoga Allah memberi saya jodoh terbaik, Sejuk dipandang, sholehah, pintar, pokoknya yang the best lah… hehe. Di tahun itu, saya terinspirasi amalan ibu (semoga Allah membuatnya bahagia di dunia dan akhirat). Setiap hari ibu bersedekah kue-kue sebelum ke sekolah (ibu adalah seorang guru SD). Saya praktekkan, waktu itu saya berkata dalam hati “setiap pagi hari saya akan sedekah”, entah kue-kue, uang, dsb. Qadarullah, Saya ta’aruf tanggal 10 (Maret/April/Mei, saya lupa), khitbah calon istri tanggal 10 (Juli), nikah juga tanggal 10 (Agustus). Saya menikah di hari ke-10 bulan ramadhan tahun 2011. Sebuah proses yang luar biasa. Lumayan Cepat. Mudah. Berkah , Insya Allah. Alhamdulillah , Istri saya saat ini, adalah istri terbaik di dunia (saya rasa setiap suami harus mendeklarasikan itu ya..hehe) Kisah 3 : Istri Hamil sungsang akhirnya posisi normal Alhamdulillah, sebulan setelah menikah, istri saya hamil. Di bulan ketujuh kehamilan, ketika di periksa USG oleh dokter kandungan. Katanya posisi anak di dalam rahim sungsang… kepala diatas, pantat di bawah. Emang sih, belum pasti sungsang pas bulan ke-9, posisi bisa jadi normal, tapi bisa juga tetap sungsang. Nantinya, jika masih sungsang, bisa dilahirkan normal ataupun bisa juga harus operasi caesar, tergantung kondisi ibu dan janin di hari-H. Dokter mengajari istri semacam latihan ringan, yang membantu agar janin bisa “berputar” ke posisi normal. Ini adalah kehamilan pertama bagi istri, dan juga pengalaman pertama saya sebagai seorang ayah. Bercampur aduk perasaan kami: takut, sedih, bingung. Waktu itu saya mempersiapkan kemungkinan terburuk, jika seandainya di bulan ke-9, tetap sungsang dan harus di operasi. Maka saya keliling RS nanyain tentang operasi, tujuannya satu: RS mana yang biaya operasinya paling murah. Maklum, sebagai keluarga baru, kami masih harus sering menghemat. Di samping ikhtiar medis, kami mengutamakan doa, dan sedekah tentunya. Saya dan istri membeli beras, dan kami sedekahkan ke sebuah panti asuhan di dekat rumah. Alhamdulillah, keajaiban terjadi lagi. Di kehamilan bulan ke-9, posisi janin normal, dan istri melahirkan dengan normal, tanpa banyak hambatan. Anak saya juga lahir sehat dan normal Tips sedekah - Niatkan hanya untuk mencari Ridha Allah, karena syarat diterima amalan ada 2 , yaitu: Ikhlas dan sesuai ajaran Nabi. - Yakinlah sedekah kita pasti Allah balas, jangan ragu-ragu lagi, tidak ada istilah “coba-coba”, yang ada “lakukan dan pasti dibalas”. - Jika kita bersedekah tapi sepertinya “nggak manjur” , “nggak ada hasilnya” , jangan cepat berburuk sangka. - Introspeksi, apakah kita sudah bersedekah dengan ikhlas mencari ridha Allah atau Cuma pamer ? perbaiki niat kita. Apakah banyak sedekah kita sebanding dengan banyak kekayaan kita ? Jika kita banyak harta tapi sedekahnya sedikit, ya segera introspeksi diri, apakah kita sudah “serius” bersedekah. Jangan pelit. - Jangan berhenti untuk bersedekah, walau doa dan keinginan kita sudah tercapai. Terus latihan untuk bersedekah. Terus latihan untuk ikhlas. - Lawan segala bisikan setan supaya kita pelit dan punya banyak alasan untuk tidak bersedekah. Semoga Allah menolong dan memberkahi hidup kita. - Jangan pesimis, jika amalan sedekah kita belum “nampak” hasilnya. Doa dan Keinginan kita belum terpenuhi. Terus berdoa, terus ikhtiar, terus sedekah. Kenapa ? Allah Maha Tahu tentang diri kita melebihi kita sendiri. Boleh jadi, keinginan kita belum dikabulkan, karena Allah Maha Tahu bahaya di balik keinginan kita itu. Boleh jadi, pahala sedekah kita semuanya akan dibalas di akhirat dengan surga, walau di dunia nggak kelihatan hasilnya di mata kita. Boleh jadi, sedekah kita akan berbuah perlindungan dari bahaya dan bencana. Renungkanlah.. Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui (QS. Al Baqarah : 216) Mari kita contoh Nabi kita yang rajin bersedekah. Di posting ulang dari Yayasan Pundi Dhuafa Bekasi

▶TIKET PERJALANAN MANUSIA

Saudaraku fillah... Hidup ini sebenarnya seperti sebuah penantian untuk melakukan perjalanan yang panjang... Menunggu suatu perjalanan... Yang kita selalu menghindar darinya... Dan TIKET perjalanan tanpa kita pesan... Sudah dibooking dengan GRATIS. Dan kita mau tidak mau akan mengikuti perjalanan tersebut. Berikut ini TIKET yang telah dibooking buat kita: INFO PERJALANAN MANUSIA ▶IDENTITAS PENUMPANG: ✅Nama : Manusia ✅Tempat Asal : Tanah ✅Alamat : Planet Bumi ▶KETERANGAN PERJALANAN : ✅Terminal Keberangkatan : Dunia ✅Transit : Alam Qubur ✅Terminal Kedatangan : Padang Mahsyar ✅Tujuan Akhir : Surga / Neraka ✅Jam Keberangkatan : 'Surprise' "Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui (dengan Pasti) apa yang akan diusahakannya besok. Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui di bumi mana dia akan mati." (QS Lukman : 34) ✅Check In: Akan dilakukan oleh Malaikat Maut. "Dan datanglah sakaratul maut dengan sebenar-benarnya. Itulah yang kamu selalu lari daripadanya. (QS. Qaaf:19) ✅Barang Bawaan yang diijinkan : 1⃣ Kain kafan 2⃣ Iman 3⃣ Amal Shalih ✅Barang yang boleh datang menyusul : 1⃣ Shodaqah jariyah 2⃣ Ilmu yang bermanfaat 3⃣ Do'a anak yang sholeh ▶TIPS PERJALANAN YG MENYENANGKAN : ✅ Tujuan akhir Anda di Surga atau di Neraka ditentukan oleh Anda sendiri dalam mengikuti tips perjalanan ini. ✅Perjalanan Anda akan menyenangkan, tidak takut dan tidak sedih apabila sebelum perjalanan ini, Anda di dunia telah mengikuti petunjuk kehidupan dari-Nya. "Kemudian jika datang petunjuk-Ku kepadamu, maka barang siapa yang mengikuti petunjuk-Ku, niscaya tidak ada kekhawatiran atas mereka, dan tida (pula) mereka bersedih hati." (QS Al Baqarah : 38) ✅ Dalam perjalanan Anda akan mendapat kelas EXECUTIVE dengan fasilitas super NIKMAT apabila Anda termasuk orang yang direkomendasikan. " Dan barang siapa yang mentaati Allah dan Rasul-nya, mereka itu akan bersama-sama dengan orang-orang yang dianugrahi nikmat oleh Allah, yaitu: para nabi, shiddiqqin, syuhada dan sholihin. Dan mereka itulah teman sebaik baiknya." (QS An Nisa: 69) ✅Anda akan selalu dihibur oleh malaikat dan selalu bahagia apabila Anda mengakui hanya Allah sebagi tuhannya dan berISTIQOMAH dalam kehidupan. "Sesungguhnya orang-orang yang mengatakan: “Tuhan kami ialah Allah” kemudian mereka meneguhkan pendirian mereka, maka malaikat akan turun kepada mereka dengan mengatakan: “Janganlah kamu takut dan janganlah merasa sedih; dan gembirakanlah mereka dengan surga yang telah dijanjikan Allah kepadamu. Kamilah pelindung-pelindungmu dalam kehidupan dunia dan akhirat; di dalamnya kamu memperoleh apa yang kamu inginkan dan memperoleh (pula) di dalamnya apa yang kamu minta." (QS As Fushilat 30-31 ) CATATAN : ✅ Sebelum keberangkatan diharapkan untuk selalu membaca, mempelajari, menghafal dan mengamalkan BUKU PETUNJUK KEHIDUPAN AL QURAN . ✅Sebelum keberangkatan diharapkan untuk selalu berhubungan dengan Allah minimal sholat 5 kali sehari, Puasa Ramadhan, Membayar zakat dan Haji bila mampu. •Hati-hati dengan calo Syaithan yang selalu menawarkan tiket ke Neraka ! يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا ادْخُلُوا فِي السِّلْمِ كَافَّةً وَلا تَتَّبِعُوا خُطُوَاتِ الشَّيْطَانِ إِنَّهُ لَكُمْ عَدُوٌّ مُبِي “Wahai orang-orang yang beriman, masuklah ke dalam Islam secara keseluruhannya,dan janganlah kamu mengikuti langkah langkah syaithan. Sesungguhnya syaithan itu musuh yang nyata bagi kalian.” ( Baqarah : 208) =============== ✅Silahkan TIKET perjalanan ini dicetak dan ditempel di dinding sebagai pengingat. ✅Semoga PERJALANAN nanti akan MENYENANGKAN...Dan sampai di Negeri yang sesuai HARAPAN kita yang penuh dengan kenikmatan, tidak ada kesusahan , dan tidak akan ada penyesalan..wallohua'lam Dinukil dari Kajian: 📝 ust. Khalid Bassalama

Mengapa IA memilihmu?

PERSEMBAHAN Untuk para pengemban amanah dakwah... Yang terus berjuang tanpa lelah karena cintaNYA padamu, Ia percayakan amanah langit dibahumu... Karena sayangNYA padamu , Ia pilihkan jalan ini untukmu... Pernahkah kau bertanya Mengapa Ia memilihmu? Karena Allah mencintaimu... " Sesungguhnya orang-orang mukmin yang sebenarnya adalah mereka yang beriman kepada Allah dan Rosulnya. Kemudian mereka tidak ragu ragu berjihad dengan harta dan jiwanya dijalan Allah. Mereka itulah orang orang yang benar. ( Al - Hujurat 15 ) ~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~ Saudaraku... Allah menguji keikhlasan dalam kesendirian dan keramaian Allah memberi kedewasaan ketika masalah berdatangan Allah melatih ketegaran dalam kesakitan Tetaplah istiqomah Sertakan Allah dalam setiap langkah Hati yang siap memikul amanah adalah hati yang kuat , teguh dan tulus Tak berharap apapun, tapi sanggup memberi apapun Sebab hanya dari Allah berharap balasan Jangan minta dikurangi bebanmu Tapi mintalah punggung ini agar kuat membawanya - anonim- ~~~~~~~~~~~~~~~~ Saudaraku Berjuanglah untuk kebaikan dan kebenaran sepahit dan sesulit apapun Bersatulah dalam jamaah , sebenci dan sekecewa apapun Karena jamaah lebih baik dari pada sendirian Bangkitlah ketika jatuh dan jangan menyerah Sampaikan dakwah setiap saat Agar saudaramu merasa memiliki dan dimiliki Jangan tinggalkan yang dibelakangmu Tunggulah dengan kesabaran dan keikhlasan - hasan al banna - ~~~~~~~~~~~~~~~~~~ Saudaraku Memang tak mudah bertahan disebuah jalan bernama dakwah ini Maka berbahagialah, Allah masih memberi kita kesempatan untuk merasakan indahnya jalan ini Karena pada hakikatnya bukan dakwah yang membutuhkan kita, tapi kitalah yang membutuhkan dakwah Lelah? .....itu pasti..... Bahkan para sahabat Rosulpun merasakannya Mereka bertanya... " Ya Rosul, kapankah kita beristirahat dari semua ini ? " Jawab Rosul " ketika kelak kaki kita telah menapak di syurgaNYA" " ... Maukah kau bersabar? Dan Tuhanmu maha melihat " ( QS 25:20) ~~~~~~~~~~~~~~~~~ Saudaraku Kita patut bersyukur karena Allah memberi kita kesempatan berjuang dijalan ini... Karena kita adalah orang orang pilihanNYA... Kawan... Tangis tawa semangat dan lelah Duka , bahagia pasti kelak akan menghiasi kita... Bulatkan tekad, kuatkan azzam diri... Semoga Allah senantiasa memberikan keistiqomahan pada kita ada dijalan ini Jalan cinta para Pejuang.... Sampai kelak Allah benar-benar mengizinkan kita menapaki syurgaNYA. Aamiin....

Sebarkanlah Hanya yang Baik

21 Mar 05:43 - UkumRusyidasab: WA dari Syaikh Ali bin Shalih Al Arifi إخواني الأعزاء اعضاء هذا القروب المبارك. السلام عليكم. لاشك أن المؤمن يفرح بالاجتماع مع إخوانه ويأنس بالتواصل معهم ويسأل الله أن يكون هذا الاجتماع على طاعته سبحانه ؛ ويرجو من الله أن يستمر هذا التواصل حتى يدخلوا جنات النعيم زمراً زمرا ؛ ولايكون ذلك إلا إذا كان الاجتماع على الخير والتواصي به ؛ يقول تعالى ( الأَخِلاَّء يومئذ بعضهم لبعض عدو إلا المتقين ) أسأل الله أن يجعلني وإياكم من المتقين .. ومن نعم الله علينا وسائل التواصل التي تقرِّب البعيد وتجعل الناس كأنهم في قرية واحدة ؛ وإن من شكر هذه النعمة استعمالها في مرضاة الله .. وَمِمَّا يؤسف له أن ينشر البعض مقاطع محرمة أو صوراً ليُضحك الناس ! ويبوء هو بإثمها ! ولربما تناقلها الكثير عن طريقه فيكون له وزر هؤلاء جميعاً وقد كان في غنىً عن ذلك .. فلنحرص أن لاننشر إلا الخير ؛ فالعمر وإن طال قصير ؛ والناقد بصير ؛ والحساب عسير .. هذه خاطرة من محب لكم أسأل الله أن تقع من قلوبكم موقع الغيث من الأرض العطشى . ------------ انشروها في المجموعات للذكرى وذكر فإن الذكرى تنفع المؤمنين محبكم ..علي بن صالح العريفي Saudara-saudaraku yang terhormat dalam group ini Assalamualaikum, Tidak diragukan lagi, bahwa seorang mukmin bergembira karena dapat berkumpul dengan saudara-saudaranya dan merasa senang dapat berkomunikasi dengan mereka, ia hendaknya meminta kepada Allah agar perkumpulan itu di atas ketaatan kepada-Nya, dan berharap kepada Allah agar komunikasi ini terus berlanjut sampai masuk ke dalam surga yang penuh kenikmatan secara berombongan. Namun hal itu tidak mungkin dicapai kecuali jika perkumpulan (group yang dibuat) didasari atas kebaikan dan mengingatkan manusia kepadanya. Allah Ta'ala berfirman, "Teman-teman akrab, satu sama lain akan menjadi musuh kecuali orang-orang yang bertakwa." Saya meminta kepada Allah agar Dia menjadikan aku dan kalian termasuk orang-orang yang bertakwa. Termasuk nikmat Allah kepada kita adalah banyaknya sarana komunikasi yang menjadikan orang yang jauh seakan-akan berada dalam satu tempat, dan termasuk mensyukuri adalah menggunakannya untuk mendatangkan keridhaan Allah. Sangat disayangkan, ada sebagian orang yang menyebarkan video video yang diharamkan atau gambar-gambar yang membuat orang lain tertawa. Padahal terkadang disebar lagi oleh banyak orang sehingga ia menanggung dosa mereka semua, padahal ia tidak butuh menyebarkannya sama sekali. Oleh karena itu, berusahalah untuk tidak menyebarkan selain yang baik. Usia kita hanya sebentar, pengkritik selalu memperhatikan celah kita, sedangkan hisab demikian sulit.... Itulah hal yang terbesit dalam diriku yang mencintaimu. Aku meminta kepada Allah agar kalimat ini mendapat tempat di hatimu seperti halnya hujan di tanah yang kering. Silahkan sebarkan untuk mengingatkan, karena peringatan itu bermanfaat bagi orang-orang yang beriman. Orang yang mencintaimu: Ali bin Shalih Al Arifi Penerjemah: Marwan Hadidi 21 Mar 08:42 - ‪+62 857-3514-0335‬: Ketika Musik Menggema di Andalusia Oleh: Mohammad Fauzil Adhim Ziryab. Ini lelaki yang mengubah Andalusia dari puncak kejayaan sebagai pusat peradaban Islam hingga Islam nyaris tak bersisa di sana. Andalusia yang awalnya hidup dengan semangat berislam dan menekuni ilmu diniyah sepenuh kesungguhan, berpaling kepada musik hingga melalaikan. Jika Imam Syafi’i meninggalkan Baghdad karena menghindari taghbir (musik religius) yang mulai muncul, maka Ziryab meninggalkan Baghdad untuk berpindah ke Andalusia justru membawa taghbir dan beragam musik lainnya. Lelaki keturunan Persia kelahiran Iraq ini menjadi sumber fitnah syubhat yang menemukan lahan suburnya di Andalusia. Pintunya adalah musik. Ziryab, begitu namanya panggilannya, atau Abul Hasan ‘Ali Ibn Nafi‘ pula yang pertama kali mendirikan sekolah musik di Spanyol dan pada gilirannya menjadi model di segenap penjuru Eropa. Atas gagasan Ziryab, pemisahan laki-laki dan perempuan saat belajar, dihapus. Sejak masa itu, mulai digabung laki-laki dan perempuan dalam satu ruang kelas. Perhatian dan kecintaan muslimin Andalusia pun bergeser dari telaah ilmu beralih kepada bernikmat-nikmat dengan musik. Memang isi lirik tidak selalu buruk. Alasan bermusik pun tampak mulia. Tapi secara pasti menggeser himmah(passion) dan iltizam ummat. Andalusia yang sebelumnya mengepakkan sayapnya ke semakin banyak belahan bumi, disambut sebagai pembebas, pelahan terpuruk ambruk. Bermula dari dihidupkannya musik oleh Ziryab, muslimin Andalusia melemah iltizam (komitmen)nya kepada Al-Qur’an dan As-Sunnah. Dakwah pun segera surut, walaupun majelis tampak kian gegap gempita. Meski gemuruh Islam tampak semarak, tapi tidak lagi menggugah. Hilang barakah. Tak membangkitkan ghirahagama yang meluap-luap. Secara fisik, fasilitas memadai harta berlimpah. Tapi jiwa-jiwa yang bertekun dengan ilmu dan senantiasa menyiapkan diri semakin jauh. Muslimin yang awalnya zuhud dan memuliakan ilmu beralih mengagungkan dunia maupun penampilan seraya meyakini sebagai faktor penentu. Pintu masuknya musik, Ziryab kemudian menciptakan gaya hidup untuk berlomba mode dalam busana. Beda karena waktu, musim dan acara. Jilbab untuk menghadiri majelis ilmu, walimah, jalan santai bersama keluarga atau acara lain pun seakan-akan harus berbeda. Alasan kadang tampak mulia. Tapi dampaknya kemudian sangat menyedihkan ketika penggerak sesungguhnya berlomba-lomba gengsi busana. Soal makan pun, Ziryab mengubah budaya masyarakat. Ada hidangan pembuka, utama (main course) serta hidangan penutup. Semuanya menggunakan alasan yang indah dan baik, termasuk alasan kesehatan. Tetapi semuanya menyeru kepada sikap meninggalkan sunnah. Begitu pun alasan estetika kerap dijadikan acuan. Ini wilayah yang netral awalnya. Tapi manakala didahulukan dari sunnah, inilah yang menjadi masalah besar. Beragam alasan yang dikemas dan akhirnya menjadi sikap muslimin, merupakan pintu fitnah syubhat. Inilah yang akhirnya melemahkan ummat. Mereka lemah. Yang awalnya sangat disegani, berbalik diremehkan dan setiap tahun kekalahan mereka dirayakan hingga hari ini. Andalusia tak lagi punya gigi. Dan sebab runtuhnya bukan sedikitnya amunisi maupun kurangnya harta, tetapi karena hanyut oleh musik. Teringatlah saya kepada sebuah hadis. Rasulullah shallaLlahu 'alaihi wa sallambersabda: لَيَكُونَنَّ مِنْ أُمَّتِى أَقْوَامٌ يَسْتَحِلُّونَ الْحِرَ وَالْحَرِيرَ وَالْخَمْرَ وَالْمَعَازِفَ “Sungguh, benar-benar akan ada di kalangan umatku sekelompok orang yang menghalalkan zina, sutera, khamr dan alat musik.” (HR. Bukhari).   Semoga catatan sederhana ini bermanfaat dan barakah. Semoga kita dapat mengambil pelajaran darinya.

Tanda Kita Cinta kepada ALLAH

Pengen Tahu, Apakah Anda Mencintai Allah? Ibnul Qoyyim -rohimahulloh- mengatakan: "Jika kamu ingin tahu KECINTAAN kepada ALLAH yang ada pada dirimu maupun orang lain, maka lihatlah kecintaan hatimu kepada ALQURAN, dan (apakah) kelezatanmu dalam mendengarkannya melebihi kelezatan para penyanyi dan penari mendengarkan musik. Karena sudah dimaklumi bahwa orang yang mencintai idolanya, maka perkataan dan ucapannya akan menjadi sesuatu yang paling dia cintai, sebagaimana dikatakan (dalam sebuah syair): 'Jika kamu mengaku mencintai-Ku, lalu mengapa kamu menjauhi kitab-Ku?! Tidakkah kamu merenungkan (dan merasakan) kelezatan perkataanku yang ada di dalam kitab-Ku?!'. Sahabar Utsman bin Affan juga mengatakan: 'Seandainya hati kita bersih, tentunya dia tidak akan kenyang dengan kalamullah'. Bagaimana pecinta akan kenyang dengan ucapan orang yang dicintainya, dan dia adalah tujuan akhir yang dicarinya?!" [Kitab: Adda' wad Dawa', Ibnul Qoyyim, hal: 258]. Oleh: Ustadz Musyaffa' ad Dariny (via Muslim.Or.Id)

Musibah Menghapus Dosa Akhi ukhti... Tatkala kita mengetahui besarnya jumlah utang kita Dan kita mengetahui pula bahwa jumlah aset kita tidak cukup untuk melunasinya Bahkan kalau kita mempekerjakan diri kita dan keluarga kita untuk menebus hutang Maka kita tergolong orang yang bangkrut, pailit. Sekarang coba bayangkan, dalam setiap harinya, berapa banyak dosa yang kita lakukan Kita tidak pernah menghitungnya, kalau amal kebajikan insyaAllah dihitung... sebagian tidak merasa berbuat dosa, karena memang ia tidak mengetahui mana yang dosa dan mana yang bukan... Lepas dari semua itu, Allah, ar Rahman ar Rahiim... Yang Maha mengetahui dengan segala kekurangan hambanya, telah membuat suatu sistem pelunasan dosa yang sangat indah... Yaitu, dengan menurunkan berbagai macam musibah ﻣَﺎ ﻳُﺼِﻴﺐُ ﺍﻟْﻤُﺆْﻣِﻦَ ﻣِﻦْ ﻭَﺻَﺐٍ ؛ ﻭَﻟَﺎ ﻧَﺼَﺐٍ ؛ ﻭَﻟَﺎ ﻫَﻢٍّ ؛ ﻭَﻟَﺎ ﺣَﺰَﻥٍ ؛ ﻭَﻟَﺎ ﻏَﻢٍّ ؛ ﻭَﻟَﺎ ﺃَﺫًﻯ - ﺣَﺘَّﻰ ﺍﻟﺸَّﻮْﻛَﺔُ ﻳَﺸَﺎﻛُﻬَﺎ - ﺇﻟَّ ﻛَﻔَّﺮَ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﺑِﻬَﺎ ﻣِﻦْ ﺧَﻄَﺎﻳَﺎﻩُ “Tidaklah menimpa seorang mukmin berupa rasa sakit (yang terus menerus), rasa capek, kekhawatiran (pada pikiran), sedih kesusahan hati atau sesuatu yang menyakiti sampai pun duri yang menusuknya melainkan akan dihapuskan dosa-dosanya.” (HR. Bukhari no.5641 dan Muslim no. 2573) Jadi yang lagi sakit, pada hakekatnya dia sedang melunasi hutang-hutangnya Maka tiada kata yang lebih pantas diucapkan pada waktu itu kecuali bersyukur kepada Allah Salah satu ulama' salaf berkata: ﻟﻮﻻ ﻣﺼﺎﺋﺐ ﺍﻟﺪﻧﻴﺎ ﻟﻮﺭﺩﻧﺎ ﺍﻵﺧﺮﺓ ﻣﻔﻠﺴﻴﻦ "Andai kata bukan karena musibah musibah dunia, niscaya kita akan datang pada hari kiamat dalam keadaan bangkrut". Bagi akhi ukhti yang sedang dapat musibah... saatnya menjadikan musibah itu sebagai ladang pelunasan dosa...Dengan menata hati,Bersabar Meridhoi takdir ilahi Bersyukur kepada Rabbi Selamat mengamalkan Ditulis oleh Ustadz Dr.Syafiq Reza Basalamah MA ﺣﻔﻈﻪ ﺍﻟﻠﻪﺗﻌﺎﻟﻰ

Kumpulan do'a-do'a nabi

📚 Kumpulan do'a-do'a nabi kita di dalam al-qur'an. * آدم ▪Doa Nabi Adam "ربنا ظلمنا أنفسنا وإن لم تغفر لنا وترحمنا لنكونن من الخاسرين" [QS. Al A'raf : 23] * نوح ▪Doa Nabi Nuh "رب اغفر لي ولوالدي ولمن دخل بيتي مؤمناً وللمؤمنين والمؤمنات ولاتزد الظالمين إلا تبارا" [QS. Nuuh : 28] * هود ▪Doa Nabi Hud "إني توكلت على الله ربي وربكم ما من دآبة إلا هو آخذ بناصيتها إن ربي على صراط مستقيم" [QS. Hud : 56] * أبراهيم ▪Doa Nabi Ibrahim "رب اجعلني مقيم الصلاة ومن ذريتي ربنا وتقبل دعاء ". [QS. Ibrahim : 40] "ربنا تقبل منا إنك أنت السميع العليم وتب علينا إنك أنت التواب الرحيم" [QS. Al Baqarah : 127-128] * يوسف ▪Doa Nabi Yusuf "فاطر السموات والأرض أنت وليي في الدنيا والآخرة توفني مسلما وألحقني بالصالحين" [QS. Yusuf : 101] * شعيب ▪Doa Nabi Syu'aib "وسع ربنا كل شيء علما على الله توكلنا ربنا أفتح بيننا وبين قومنا بالحق وأنت خير الفاتحين" [QS. Al A'raf : 89] * موسى ▪Doa Nabi Musa "رب بما أنعمت علي فلن أكون ظهيرا للمجرمين [QS. Al Qashash : 18] رب اشرح لي صدري ويسر لي أمري واحلل عقدة من لساني يفقهوا قولي" [QS. Thahaa : 25-28] * سليمان ▪Doa Nabi Sulaiman "رب أوزعني أن أشكر نعمتك التي أنعمت علي وعلى والدي وأن أعمل صالحا ترضاه وأدخلني برحمتك في عبادك الصالحين" [QS. Al Ahqaf : 15] * أيـــوب ▪Doa Nabi Ayyub "رب أنى مسني الضر وأنت أرحم الراحمين" [QS. Al Anbiyaa' : 83] * يونـس ▪Doa Nabi Yunus "لا إله إلا أنت سبحانك إني كنت من الظالمين" [QS. Al Anbiyaa' : 87] * يعقوب ▪Doa Nabi Ya'qub "انما أشكو بثي وحزني إلى الله" [QS. Yusuf : 86] * محمـد صلى الله عليه وسلم ▪Doa Nabi Muhammad "ربنا آتنا في الدنيا حسنة وفي الآخرة حسنه وقنا عذاب النار" [QS. Al Baqarah : 201] :.:.:.:.:.:.:.:.:.:.:.:.:.:.:.:. أدعيه حلـوِْوه مـَُِنٍّ القرآن الكريم 📒💐 Doa2 indah yang terdapat di dalam Al Quran تريد ذرية صالحة: 🌷Doa agar mendapatkan keturunan yang sholih رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنَّكَ سَمِيعُ الدُّعَاءِ [QS. Ali Imran : 38] رَبِّ لَا تَذَرْنِي فَرْدًا وَأَنْتَ خَيْرُ الْوَارِثِينَ [QS. Al Anbiyaa : 89] خائف يزوغ قلبك: 🌷Doa agar hati tidak dicondongkan kpd Kesesatan رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوبَنَا بَعْدَ إِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً إِنَّكَ أَنْتَ الْوَهَّاب [QS. Ali Imraan : 8] تريد الشهادة: 🌷Doa agar mendapatkan Syahid رَبَّنَا آمَنَّا بِمَا أَنْزَلْتَ وَاتَّبَعْنَا الرَّسُولَ فَاكْتُبْنَا مَعَ الشَّاهِدِينَ [QS. Ali Imran : 53] شايل هم كبير: 🌷Doa menghilangkan kegundahan yang besar حَسْبِيَ اللَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا هُوَ عَلَيْهِ تَوَكَّلْتُ وَهُوَ رَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ [QS. At Taubah : 129] تريد تحافظ على الصلاة أنت وذريتك: 🌷Doa agar bisa menjaga sholat رَبِّ اجْعَلْنِي مُقِيمَ الصَّلاةِ وَمِنْ ذُرِّيَّتِي رَبَّنَا وَتَقَبَّلْ دُعَاءِ [QS. Ibrahim : 40] تريد زوجتك وعيالك مسخرين لك: 🌷Doa agar istri & anak menjadi penyejuk mata رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا [QS. Al Furqon : 74] بيت مبارك لك فيه: 🌷Doa agar rumah kita diberkahi رَبِّ أَنْزِلْنِي مُنْزَلًا مُبَارَكًا وَأَنْتَ خَيْرُ الْمُنْزِلِين [QS. Al Mu'minuun : 29] تبعد الشياطين عنك: 🌷Doa agar kita dijauhkan dari tipu daya setan رَبِّ أَعُوذُ بِكَ مِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِينِ وَأَعُوذُ بِكَ رَبِّ أَنْ يَحْضُرُونِ [QS. Al Mu'minuun : 97] خائف من عذاب جهنم: 🌷Doa ketika takut siksaan Jahannam رَبَّنَا اصْرِفْ عَنَّا عَذَابَ جَهَنَّمَ إِنَّ عَذَابَهَا كَانَ غَرَامًا [QS. Al Furqon : 65] خائف من الله لا يقبل عملك 🌷Doa ketika takut amal kita tidak diterima رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا إِنَّك أَنْتَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ [QS. Al Baqarah : 127] حزين بحياتك: 🌷Doa ketika bersedih dalam hidup إنما أَشْكُو بَثِّي وَحُزْنِي إِلَى اللَّه [QS. Yusuf : 86] لا تحرم غيرك من احلى الأدعيهالقرآنيه Jangan menghalangi saudaramu dari manisnya doa2 di dalam Al Quran ini نصيحة : استمر في ارسالھا لعلها تكون لك صدقة جارية Nasehat : teruskanlah pesan ini ke saudara2 kita, semoga kelak akan menjadi sedekah jariyah bagi kita semua

Para suami wajib BACA

Dialog Seorang Ibu dengan Anak lelaki nya yang telah menikah  Jadi Terharu !! Suami Wajib Baca.. Bunda Wajib Share ke Suami nya ya !! SUAMI: Assalamualaikum... IBU: Waalaikumsalam, lho Nak Kok Tumben Pulang Gak Bilang Bilang Mana ISTRIMU...?? SUAMI: ISTRI di Rumah BU, Saya Gak Bilang ke ISTRI kalau Mau ke Sini HeHeHe... IBU: lho Kenapa...? Ya Gak Boleh lho Kyak Gitu..?? SUAMI: Bu Saya Mau Tanya, Se Sibuk Itukah Jadi IBU Rumah Tangga...?? IBU: Kenapa...?? Kamu Ada Masalah Sama ISTRIMU..?? SUAMI: Ya Saya Bingung Aja BU..?? Rumah Gak Pernah Beres...??  Tiap Malam Mengeluh CAPEK  Sedangkan Saya Yg Kerja Tiap Hari Aja Biasa Aja.  Yg Aneh Lagi BU kenapa ISTRI Saya Tidak Pernah BERDANDAN. Padahal Itu Kan sebuah keWajiban Istri Harus Terlihat Cantik di Depan SUAMI. Saya Liat  IBU Kok Biasa Aja Gak Pernah Sesibuk ISTRI Saya. IBU: Nak, Dengar IBU Baik-Baik Pekerjaan IBU Rumah Tangga Memang Tidak Banyak.  Hanya Berkutat Pada Membersihkan Rumah, Memasak,Dan Menggurus Anak.  Tapi Pekerjaan Itu Sungguh Menguras Tenaga dan Pikiran.  Coba Liat Mana Pernah ISTRIMU Mengerjakan Suatu Pekerjaan Sampai Selesai...? Yg ISTRIMU Lakukan Pasti Mengerjakan Beberapa Pekerjaan Dalam Satu Waktu.  Karena Apabila Tidak Seperti Itu Tidak Akan Selesai-Selesai. SUAMI: Tetapi Kenapa Rumah Jarang Sekali RAPI...?? IBU: Karena ISTRIMU Lebih MemprioritaskanAnak-Anakmu Dari Pada Segalanya.  Sedangkan Pekerjaan Mengurus Anak Memang Sangat Menyenangkan .  Tetapi Membutuhkan Kesabaran Dan Ketelatenan yg Ekstra.  Agar Anak-Anakmu Tidak Jatuh, Tidak Nangis  Dan Mendapatkan Perhatian Yg Cukup dari IBUNYA.  Jadi Pantas Lah Kalau Tiap Hari ISTRIMU Mengeluh CAPEK. Tetapi Sesungguhnya Hanya di Bibir Saja.  Dia Mengeluh CAPEK Karena Sebetulnya Dia Hanya Memancingmu.  Untuk Meminta Sedikit Perhatianmu di Waktu Senggangnya.  Ketika Buah Hati Kalian Telah Tertidur PULAS. SUAMI: Tetapi BU, Tidak Sempatkah Dia MERAWAT DIRINYA Sebentar Saja.  Dulu Saja Sering Sekali  Yg Luluran Lah  Yg Facial Lah  Yg SPA Lah. IBU: He He He Anakku Anakku Sejatinya Seorang Wanita Itu Sangat Suka Di Manja.  Tidak Ada Wanita Mana Pun Yg Menolak Untuk Facial , Luluran Apalagi SPA.  Tapi Kembali Lagi Ketika ISTRIMU Baru Saja Membuka Perlengkapan Tempurnya (Baca: KOSMETIK).  Tiba Tiba Terdengar Anakmu Menangis.  Dan Akhirnya Tidak Jadi Lah Dia Merawat DIRINYA.  Jangankan Luluran Bagi Seorang IBU Rumah Tangga Yg Punya Anak Kecil.  Guyuran Air Mandi Saja Sudah Menjadi Obat Bagi CAPEK Yg Dia RASAKAN.  Jadi Jangan Sekali Kali Kau Banding-Bandingkan ISTRIMU apalagi Dengan Teman Kerjamu Atau Wanita Lain Yg Terlihat Begitu CANTIK Dengan Polesannya.  Dia Sudah Berkorban Merelakan Waktu Yg Paling Dia Senangi  Untuk Mengurus Anak-Anakmu Dan Kamu. Kamu Melihat IBU Biasa Saja Karena Memang Anak IBU Sudah Besar-Besar.  Begitu Juga Dengan ISTRIMU Nanti Ketika Anak Kalian Sudah Besar.  Dia Akan Lebih Memperhatikan Dirinya Dan Merawat Diri Lagi. INGAT Nak Pesan IBU  Tundukan pandanganmu saat melihat wanita lain, jika tdk kau tundukan pandangan maka diluar sana kamu akan selalu melihat keindahan sedangkan kekurangan selalu berada pada istrimu, Bersabarlah nak Jangan Sampai Kau Tergoda Dengan Perempuan Lain Hanya Karena ISTRIKMU Tidak BERDANDAN. Besabarlah , ibarat tulang yg bengkok tdk bisa dipaksa lurus kecuali dgn kelembutan. Sayangi ISTRIMU, Luangkan Sedikit Waktu Untuk dia Mengusir Kelelahan dan Kepenatannya.

Bersyukur

19 Mar 10:10 - ‪+62 815-7519-8523‬: BAHAGIA ITU SEDERHANA. 🍀🌷🌷🌷🌷🌷🌷🌷🍀 Mendengar isteri cerewet di rumah, berarti aku masih punya keluarga. 🌹💚💚💚💚💚💚💚🌹 Mendengar suami masih mendengkur di sebelahku berarti aku masih punya suami. 💚🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹💚 Mendengar ayah dan ibu menegurku dg tegas berarti aku masih punya ibu & ayah. 💛💐💐💐💐💐💐💐💛 Merasa letih dan jemu menasihati anak yang nakal, berarti aku masih punya anak yg mewarnai hidupku 🌸💛💛💛💛💛💛💛🌸 Merasa letih setiap malam selepas penat bekerja, itu berarti aku mampu bekerja keras. 💙🍇🍇🍇🍇🍇🍇🍇💙 Membersihkan piring dan gelas kotor setelah menerima tamu di rumah, itu berarti aku punya teman. 🍇💙💙💙💙💙💙💙🍇 Pakaianku terasa agak sempit, itu berarti aku makan cukup. ❤🌺🌺🌺🌺🌺🌺🌺❤ Mencuci dan menyetrika timbunan baju, itu berarti aku memiliki pakaian. 🌺❤❤❤❤❤❤❤🌺 Membersihkan halaman rumah, mengepel lantai, itu berarti aku memiliki tempat tinggal. 🌟🍒🍒🍒🍒🍒🍒🍒🌟 Mendapatkan banyak tugas pekerjaan itu berarti aku dipercayai dapat melakukannya. 🍒🌟🌟🌟🌟🌟🌟🌟🍒 Mendengar bunyi klakson itu berarti aku masih bisa mendengar. 💥🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹💥 Mendengar kicau burung di pagi hari, itu bererti aku masih hidup. 🌹💥💥💥💥💥💥💥🌹 Akhirnya banyak hal yang dapat kita syukuri setiap hari. 🌷🍅🍅🍅🍅🍅🍅🍅🌷 Aku juga bersyukur mendapatkan pesan ini, kerana secara tidak sadar aku masih memiliki sahabat dan keluarga yg peduli padaku 🌹🍅🍅🍅🍅🍅🍅🍅🌹 Seseorang yang peduli tentang aku telah mengirimkannya kepadaku. 🌾🌼🌱🌼🌾🌼🌱🌼🌾 Dan karena aku peduli tentangmu maka aku mengirimkannya juga kepadamu. 🌺🌾🌱🌺🌾🌺🌱🌺🌾 Berhenti mengeluh dan bersyukurlah. Bersyukur dalam setiap keadaan meski tak ada alasan untuk bersyukur sekalipun. 💐🌱💐🌾💐🌱💐🌾🌱 Ayo kita sama2 mencoba utk bersyukur walau keadaan tak spt apa yg kita harapkan sebab ada hikmah dibaliknya.

Kalimat Yang Baik Adalah Shadaqoh

🔊 Faidah Hadits Kalimat Yang Baik Adalah Shadaqoh الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين، أما بعد. قال النبي صلى الله عليه وسلم : الكلمة الطيبة صدقة. أخرجه البخاري ومسلم. Hadits ini dan yang semisalnya berada dalam lingkup keumuman makna hadits كل معروف صدقة "Segala bentuk kebaikan bernilai sedekah" (H.R. Muslim) Dikisahkan bahwa sebagian sahabat pernah menceritakan kepada Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam tentang keutamaan para sahabat lainnya yang selain mereka beribadah, mereka juga bisa bersedekah dengan kelebihan hartanya. Lalu, Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam memberikan solusi (agar mereka semangat untuk saling berlomba dalam kebaikan) dengan menyebutkan beberapa perkara kebaikan sambil menyatakan bahwa kebaikan tersebut termasuk sedekah. Kaum muslimin -hafizhakumullah- Islam itu indah. Siapapun diberi peluang untuk menjadi yang terdepan, (yaitu yang paling bertakwa kepada Allah ) tanpa pandang usia, ras, ataupun kedudukan. Semua memiliki kesempatan. Bahkan Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam menyatakan bahwa seluruh umatnya akan masuk surga kecuali mereka yang enggan. Islam itu indah. Berbagai macam amal kebaikan dijelaskan, mulai dari amalan yang ringan sampai yang berat & butuh pengorbanan. Hal itu merupakan bukti real (nyata) akan firman Allah Ta'ala ; "Bertakwalah kepada Allah semampu kalian". Sehingga dalam kondisi bagaimanapun, seorang muslim tetap bisa beribadah kepada Allah Ta'ala. Kaum muslimin -hafizhakumullah- Perhatikan hadits berikut: Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam bersabda, "Setiap muslim wajib bersedekah." Sahabat bertanya, "Adakah solusi bila ia tidak mampu?" Beliau menjawab, "Hendaknya ia bekerja, sehingga bermanfaat untuk dirinya & juga bisa bersedekah." Sahabat bertanya lagi, "Bila tidak mampu (seperti itu)?" Beliau menjawab, "Hendaknya dia membantu mereka yang membutuhkan pertolongan." Ditanyakan lagi, "Bila tidak mampu?" Beliau jawab, "Hendaknya ia memerintahkan kepada hal yang makruf atau kebaikan" Ditanyakan lagi, "Bila tidak mampu?" Beliau jawab, "Hendaknya ia menahan dirinya dari berbuat keburukan karena hal tersebut juga sedekah." (H.R. Muslim) Salah seorang dosen kami, Syaikh Ahmad Al Qarni -hafizhahullah- pernah mengatakan bahwa apabila seorang yang tidur & berniat ( dengan tidurnya) menahan diri dari berbuat keburukan seperti ghibah, dll maka dia telah bersedekah. Subhanallah, wa lillahil hamd. Marilah kita perbanyak berbuat kebaikan & jadikanlah hal tersebut layaknya tameng yang melindungi kita dari panasnya api neraka. اللهم ربنا آتنا في الدنيا حسنة وفي الآخرة حسنة وقنا عذاب النار. والله تعالى أعلم. سبحانك اللهم وبحمدك أشهد أن لا إله إلا أنت أستغفرك وأتوب إليك. وصلى الله وسلم على نبينا محمد وعلى آله وصحبه أجمعين. 🌴 ust Ridwan Lc🌴 🔹🔹🔹🔹🔹🔹🔹

I love you fiLlah...

Kullul asy yaa' tarhalu wa laa ta'uud, illa ad du'aa, yarhal bir rojaa' wa ya'uudu bil 'athoo... Segala sesuatu pergi tanpa bisa kembali lagi, kecuali doa, ia pergi dng segenap harap, dan kembali dengan berlimpah pemberian.. Kita mungkin tak saling kenal, Mungkin juga tak satu kanal, Berbeda bahasa dan juga berlainan asal, Aku dan kalian bukanlah saudara seibu, Tidak juga dari daerah yang satu, Bahasa kita beragam, Kepribadian kita juga bermacam, Mungkin ada yang suka bercanda, Yang terkadang menorehkan luka, Ada juga yang suka diam tak bicara, Namun suka memaafkan dan tak marah, Usia kita juga berjenjang, Ada yang dewasa dan sudah matang, Ada yang masih muda dan sering bimbang, Ada yang sudah menikah, dan ada juga yang masih bujang, Namun... Ada satu kesamaan kita, Ada satu tujuan arah, Ada satu yang sama kita sembah, Di jalan dakwah ini kita berjumpa, Berkumpul serta sama bekerja, Melepas perbedaan tuk satukan langkah, Menebar Islam dan menjadi pencerah. Di jalan dakwah ini kita sama bersatu, Menghalau musuh yang kian menggebu, Menjadikan kita saling memusuhi antar satu, Menjadikan kita sering berdebat dan berseteru Di jalan dakwah ini kita saling mengingatkan, Saling menasehati dan selalu menguatkan, Saling mendorong dan juga berpegangan, Hingga masing-masing kita pun mengalami peningkatan. Di perahu dakwah ini kita bertemu, Walau berbeda, namun kita tak pernah jemu, Memotivasi serta bertukar ilmu, I love you fiLlah... I love you liLlah... We meet and separated bcoz Allah... And i wish, may Allah make we all together in Jannah... Like today we all together in dunya...

TRIK MENGETAHUI HALAMAN TIAP JUZ AL QUR'AN

18 Mar 10:51 - ‪ TRIK MENGETAHUI HALAMAN TIAP JUZ AL QUR'AN DENGAN MUDAH ... kepada para sahabtku sekalian. Ada tips yang sangat menakjubkan dari Al Quran. Hanya untuk Al-Quran yang standard saja. (Mungkin berbeda di beberapa cetakan Alqur'an lainnya) mari kita lihat bersama . . Contoh 1 Jika anda ingin mengetahui Juz 5 di halaman ke berapa: 5-1 = 4, 4 perlu dikali dengan 2 jadi 4 x 2 = 8 Letakkan no 2 setelah jawaban. Jadi, juz 5 adalah pada halaman 82 Sekarang lihat pada Quran dan anda akan lihat Juz 5 dimulai pada halaman 82. Menarik bukan? Contoh2 Jika anda ingin mengetahui Juz 10 di halaman ke berapa: 10-1 = 9, 9 perlu dikali dengan 2 jadi 9 x 2 = 18 Letakkan no 2 setelah jawaban. Jadi, juz 10 adalah pada halaman 182 Contoh 3 Jika anda ingin mengetahui Juz 23 di halaman ke berapa: 23-1 = 22, 22 perlu dikali dengan 2 jadi 22 x 2 = 44 Letakkan no 2 setelah jawaban. Jadi, juz 23 adalah pada halaman 442 Subhanallah, memang menakjubkan. Ajarkan pada anak-anak agar mereka sentiasa membaca Al-Quran. Semoga bermanfaat....

Teruntuk Sahabat Yang Bergelut Duka

18 Mar 04:51 - Teruntuk Sahabat Yang Bergelut Duka "Segala yang ada di muka bumi itu akan binasa (fana, tidak kekal); dan yang kekal adalah Zat Rabbmu yang mempunyai Kebesaran dan Kemuliaan". (QS. Arrahman: 26-27) Satu persatu kerabat pergi, sahabat meninggalkan jejak kerinduan, Tidak dapat dihalangi, karena masing-masing memiliki hajat yang berbeda untuk melanjutkan hidupnya. Tidak ada yang tersisa selain kesedihan, rasa haru, kenangan, suara hening dan sepi. Keramaian sesaat, kehadiran kerabat dan hiburan sahabat tidaklah lama. Ia akan segera pergi meninggalkan segenap duka, menorehkan jejak luka. Saat sedih melanda, ketika suasana duka tiba. Jangan pernah terlena hingga berakhir sia-sia. Jangan gantungkan harap kepada manusia karena ia hanya akan membuahkan luka, karena ia fana, kan binasa. Serahkan pada yang Kekal, Penguasa Alam semesta, Penggenggam ruh sang hamba; munajatlah pada Sang Pencipta, mintalah agar Ia senantiasa menemani dan mendengarkan segala resah gelisah, menghapus luka dan menghilangkan duka. Semoga Allah berikan kepada mereka yang kita cinta (ibunda, ayahanda, ananda dll) kebaikan disisiNya dan memberikan kebaikan kepada mereka yang ditinggalkannya, dan senantiasa melimpahkan kesabaran untuk melanjutkan kehidupan bersama orang2 tercinta, yang tersisa. Wallaahu a'lam Baarokallaahu fikum Teruntuk Sahabat Yang Bergelut Duka

Wajib dibaca para istri

17 Mar 21:09 - Kisah ini terjadi di Malaysia beberapa tahun yang lalu. Namun penyesalan berkepanjangan terus mengikuti sang istri. Berikut ini kisah lengkapnya seperti diterjemahkan secara bebas dari laman fitrihadi.com: Sebenarnya kami adalah pasangan yang romantis. Bahkan, teman-teman sering memperbincangkan keharmonisan kami. Meskipun bekerja, aku tetap melayani suami dan mengurus anak-anak dengan baik. Aku bersyukur suami memahami posisiku. Ini membuat aku semakin sayang kepadanya. Sementara suamiku, di tengah kesibukannya, ia juga selalu membantu mengerjakan pekerjaan-pekerjaan domestik. Ia juga sering mengimamiku shalat. Aku bahagia dengan hubungan kami. Hari itu, Senin. Aku ingat betul. Aku pergi ke kantor pagi-pagi karena banyak urusan yang harus aku selesaikan. Termasuk janji bertemu dengan sejumlah klien. Biasanya jam 6 petang aku sudah berada di rumah, hampir bersamaan dengan azan Maghrib berkumandang. Aku lihat suamiku telah bersiap-siap untuk shalat Maghrib. Pun anak-anak telah tampil rapi, mereka sudah mandi dan tampak riang bersama ayahnya. Aku lihat suamiku sangat bahagia bersama anak-anak petang itu. Ba’da Maghrib, kami keluar ke sebuah restoran. Jaraknya sekira 5 kilometer dari rumah. Sepanjang perjalanan kami bergurau, ngobrol ke sana kemari, disertai tawa yang kadang-kadang lepas. Aku merasakan kegembiraan suamiku petang itu lain dari biasanya. Cara bercandanya, cara tersenyum dan tertawanya… Dalam hati aku hanya bisa bersyukur dan berbahagia. “Sudah jam 12.30 tengah malam, Bang. Ayo pulang,” kataku setelah melihat jam tangan. Tak terasa sudah larut. Tanpa banyak bicara, suamiku pergi ke kasir. Kami tiba di rumah dua puluh menit kemudian. Anak-anak kami yang jumlahnya tiga orang segera masuk rumah dan tidur. Usia si bungsu baru tujuh tahun, sedangkan si sulung berusia 12 tahun. Aku juga mulai mengantuk. Maklum, di jam segini dan setelah perut terisi dengan makanan lezat restoran tadi, bawaannya ingin langsung tidur saja. Di saat seperti itu suami membelai rambutku, ia menginginkan sesuatu. Tapi mataku terasa berat, aku ingin tidur. Suami membisikiku, ini permintaan terakhirnya. Namun, aku berpikir, aku mengantuk dan dia juga mungkin kecapekan. Lebih baik besuk saja. Perlahan-lahan suami melepaskan pelukannya. Pagi harinya, ada perasaan tak menentu. Seperti ada hal besar yang akan terjadi. Aku menelpon suami, tetapi tidak dijawab. Hingga kemudian aku dikejutkan dengan telepon dari kepolisian. Mereka mengabarkan bahwa suamiku kecelakaan dan memintaku segera datang ke rumah sakit. Hatiku seakan pecah saat itu. Aku ke rumah sakit, tetapi segalanya telah terlambat. Suamiku menghembuskan nafas terakhirnya sebelum aku tiba di sana. Air mata menjadi saksi betapa aku sangat kehilangan dirinya. Yang lebih kusesali, meskipun aku telah ridha dengan takdir dariNya, aku tidak memenuhi permintaan di malam terakhirnya. Hatiku dihinggapi perasaan bersalah yang luar biasa. Aku takut jika suamiku pergi menghadapNya dalam kondisi tidak ridha kepadaku. Dan aku tidak sempat meminta maaf kepadanya karena kini ia telah terbaring kaku. Aku jadi ingat dengan hadits Nabi, “Demi Allah yang jiwaku di tangan-Nya, tiada seorang suami yang mengajak istrinya tidur bersama, lalu ditolak isterinya, maka malaikat yang di langit akan murka kepada istrinya itu hingga suami memaafkannya”.(red) إِذَا دَعَا الرَّجُلُ امْرَأَتَهُ إِلَى فِرَاشِهِ فَلَمْ تَأْتِهِ فَبَاتَ غَضْبَانَ عَلَيْهَا لَعَنَتْهَا الْمَلاَئِكَةُ حَتَّى تُصْبِحَ “Apabila seorang laki-laki mengajak istrinya ke ranjangnya, lalu istri tidak mendatanginya, hingga dia (suaminya –ed) bermalam dalam keadaan marah kepadanya, maka malaikat melaknatnya hingga pagi tiba.” (HR. Bukhari dan Muslim) Seharusnya yang dialkukan istri adalah memenuhi ajakan suaminya ketika dirinya diajak berhubungan suami istri. إِذَا دَعَا الرَّجُلُ زَوْجَتَهُ لِحَاجَتِهِ فَلْتَأْتِهِ ، وَإِنْ كَانَتْ عَلَى التَّنُّورِ “Jika seorang laki-laki mengajak istrinya untuk menyalurkan hajatnya (kebutuhan biologisnya -ed), maka hendaklah ia mendatangi suaminya, meskipun dia sedang berada di tungku perapian.” (HR. Ibnu Syaibah, at-Tirmidzi, ath-Thabarani dan berkata at-Tirmidzi Hadits Hasan Gharib, dan dishahihkan Ibnu Hibban no 4165) Setiap kali teringat suami, mataku gerimis. Pipiku basah. Aku hanya bisa memohon ampun kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Semoga kisah ini menjadi pelajaran bagi seluruh wanita muslimah di segala penjuru dunia. Jika suamimu memintamu, sepanjang kau mampu, penuhilah. Sebab engkau tak pernah tahu kapan tiba-tiba Allah mengambil suamimu. Dan semoga engkau selalu mendapatkan rahmat-Nya, tersebab suami yang selalu ridha padamu kapan pun juga 18 Mar 04:51 - UkumRusyidasab: =-)< Doa Tak Kunjung Terkabul? Mungkın Kıta Bohong. 40. Sesungguhnya orang2 yang mendustakan ayat2 Kami dan menyombongkan diri (menolak kebenarannya), tidak akan dibukakan pintu2 langit bagi mereka (doa dan amalan tertolak), dan mereka tidak masuk syurga sebagaimana tidak mungkinnya unta masuk ke dalam lubang jarum. Demikianlah kami memberi balasan bagi orang2 yang berbuat jahat. (QS. Al A'raaf) Yuk perhatikan ibadah dan amalan kita, jangan sampai tertolak karena sebab pengingkaran kita kepada ayat2 (perintah dan larangan) Allah. Nasehat saudara atau sahabat kita untuk taat dan berbakti kepada Allah jangan pernah kita acuhkan, terimalah atau kita akan merugi. Jujurlah dalam beriman kepada Allah, cintailah dengan sepenuh cinta, taatilah dengan segenap kesanggupan... dan takutlah kalo ternyata klaim keimanan kita palsu, tanpa kita menyadarinya. Karena kedustaan kita kepada Allah hanya akan menimbulkan kesombongan dalam diri dan penolakan akan syariatnya yang berakhir dengan tertolaknya doa (permintaan) kita. Takutlah seandainya pintu syurga tertutup untuk kita karena sebab kesombongan dan kedustaan kita dari mematuhi perintahNya dan meninggalkan laranganNya. Wallaahu a'lam

Panduan Kesehatan

7 Mafaat Buah Pisang 1. Pelembab alami Vitamin A yang terkandung didalamnya dapat mengembalikan kelembapan yang hilang dari kulit Anda serta bisa juga untuk memperbaiki kondisi kulit yang kering dan rusak. Untuk membuat pelembap dari pisang, caranya adalah haluskan satu buah pisang yang matang, dan oleskan ke wajah Anda. Hindari kontak dengan mata. Biarkan selama kurang lebih 20 atau 25 menit kemudian bilas hingga bersih dengan menggunakan air hangat. Anda akan merasakan kulit Anda menjadi lebih halus dan lembuh. Jika kulit Anda termasuk yang sangat kering, tambahkan lagi satu sendok makan madu dalam masker pisang tadi. 2. Menjadikan kulit bercahaya Buah pisang mengandung banyak vitamin C. Seperti yang Anda telah ketahui kalau vitamin C dapat menjadikan kulit bercahaya alami. Untuk menjadikan kulit Anda bercahaya, buatlah masker yang terdiri dari daging buah pisang yang sudah dihaluskan dan perasan jeruk lemon. Oleskan di wajah Anda dan diamkan selama kurang lebih 30 menit. Masker ini juga bisa untuk menyamarkan bintik hitam di wajah akibat paparan sinar ultra violet. 3. Mengangkat sel kulit mati Antioksidan yang terdapat pada buah pisang bisa digunakan untuk melawan radikal bebas yang bisa merusak kulit. Bila dicampurkan dengan bahan-bahan yang lain, buah ini bisa menjadi scrub yang ampun untuk mengangkat sel-sel kulit mati. 4.  Melawan tanda-tanda penuaan dini Nutrisi yang terdapat pada buah pisang bisa melawan tanda-tanda penuaan, seperti kerutan dan garis tawa yang mulai bermunculan di wajah Anda. Untuk menjadikan wajah lebih awet muda, Anda bisa membuat sendiri masker dari daging buah pisang. Haluskan satu buah pisang dan alpukat kemudian oleskan di wajah Anda. Diamkan hal tersebut kurang lebih selama 25 menit. Kemudian bilaslah dengan menggunakan air hangat. Facial dengan pisang dan alpukat kaya akan vitamin A dan E yang menjadikan kulit Anda tetap awet muda. 5. Merawat kulit kaki Kandungan pelembap alami dalam buah pisang dapat dimanfaatkan untuk mempercantik kulit tumit yang pecah-pecah. Untuk merawat kecantikan kulit kaki, Anda tinggal menghaluskan dua buah pisang, kemudian oleskan pada kulit tumit yang kering. Pijat perlahan-lahan kemudian diamkan sampai 10 menit. Cairan yang terdapat dalam buah pisang lumat tadi akan meresap ke dalam bagian kulit Anda, serta melembutkan permukaan kulit tumit yang pecah-pecah. Setelah itu, bilaslah dengan menggunakan air hangat. 6. Menjadikan rambut lebih halus Untuk membuat rambut Anda terasa lebih halus, gunakanlah buah pisang dengan cara menghaluskannya. Kemudian campurkan dengan minyak almond atau minyak kelapa. Diamkan campuran tadi sebagai masker rambut selama 15-20 menit. Kemudian bilas dengan menggunakan air bersih. Masker yang telah dibuat tadi akan menutrisi rambut Anda dan memperbaiki kondisi batang rambut yang telah rusak jika dipakai secara rutin. 7. Mengurangi jerawat Sudah tahu belum kalau ternyata buah pisang ini bisa juga digunakan untuk mengurangi jerawat yang ada pada wajah lho. Untuk mengurangi jerawat secara alami, Anda tinggal memotong kulit buah pisang lalu oleskan bagian dalamnya ke kulit wajah. 19 Mar 09:17 - UkumRusyidasab: 🌰"BAWANG MERAH"🌰 Saat epidemi influenza merebak di banyak tempat di dunia, seorang dokter memperhatikan ada keluarga yg sama sekali tak tersentuh demam influenza itu. Ia mendapati bahwa keluarga ini tiap hari menaruh bawang merah yg dikupas di piring dan meletakkannya di setiap kamar di rumah itu. Ketika ia mengambil salah satu piring dgn metoda bakteriologis yg semestinya, ia mendapati seluruh permukaan bawang itu penuh virus influenza yg sudah inaktif. Bawang merah itu memfokuskan virus ke dalam dirinya, lalu membunuhnya. Bukan hanya virus, tapi juga bakteri, semuanya terkumpul di situ dalam keadaan sudah inaktif/ mati. Beberapa toko yg memasang bawang merah di sekitar tokonya juga terbebas dari serangan epidemi dan mendapati karyawannya lebih sehat. Jadi, tempatkanlah bbrp butir bawang merah yg telah dikupas dalam sebuah mangkuk, tempatkan di kamar tidur dan ruang keluarga, ganti setiap hari, tentu saja, maka anda akan terbebas dari virus dan bakteri. Seorang penderita radang paru berat menjalani perawatan bawang merah sebagai berikut: Sebutir bawang merah diiris kedua ujungnya. Salah satu ujungnya dicocok dgn garpu, lalu tangkai garpu dimasukkan sebuah botol agar dapat berdiri. Taruh di samping ranjang penderita semalaman suntuk, paginya bawang merah berubah jadi kehitaman karena penuh kuman. Buang dan ganti dgn yg baru. Penderita akan lebih cepat sembuh. Bawang merah mentah yg telah dikupas adl magnet kuat bagi kuman, jadi jangan menyimpan bawang merah mentah yg sudah dikupas, walaupun dalam lemari es, kecuali untuk membersihkan bakteri/virus dalam lemari es anda. Begitu pula kentang mentah, setelah diiris atau dikupas mudah sekali dimasuki kuman. Karenanya sebaiknya mengupas bawang merah mentah hanya jika untuk langsung dimasak, bukan untuk persediaan. *TIPS ini berasal dari Dr. Yahya Wardoyo (Dinukil dari WA MMS media muslim sehat) 黃聰龍 【健康手冊】Panduan Kesehatan 01. 常吃宵夜會得胃癌 因為胃得不到休息 Sering makan jelang tidur bs kena kanker lambung krn mag ga dpt istirahat 02. 一個星期 只能吃四顆蛋 吃太多 對身體不好 Hanya boleh makan 4 butir telur per minggu, selebihnya tdk baik 03. 雞屁股 含有致癌物 不要吃比較好 Pantat ayam mengandung karsinogen (penyebab kanker), jangan makan pantat ayam 04. 飯後吃水果 是錯誤的觀念 應是飯前吃水果 Makan buah seharusnya before meal, bukan after meal 05. 月經來時 不要喝綠茶 反正茶類的 不要喝就對了 多吃可以補血的東西 Saat mens jangan minum teh apalagi teh hijau, sebaiknya makan sesuatu yg bisa nambah darah 06. 喝豆漿時 不要加雞蛋及糖 也不要喝太多 Jangan terlalu bnyk minum susu kacang, jangan pake telur dan gula 07. 空腹時 不要吃蕃茄 最好飯後吃 Makan tomat sebaiknya after meal, jangan perut kosong 08. 早上醒來 先喝一杯水 預防結石 Tiap pagi bangun tidur minum 1 gelas air putih bisa cegah batu empedu 09. 睡前三小時 不要吃東西 會胖 3 jam sebelum tidur jangan makan lg, bs gemuk 10. 少喝奶茶 因為高熱量高油脂 沒有營養價值可言 長期飲用 易罹患高血壓 糖尿病 Jangan minum teh susu atau (teh tarik / buble tea) krn tinggi kalori tinggi lemak tdk bergizi dan bisa darah tinggi kencing manis 11. 剛出爐的麵包 不宜馬上食用 Jangan makan roti yg baru keluar dari oven 12. 遠離充電座 人體應遠離30公分以上 切忌放在床邊 Charger jangan dekat tempat tidur, hrs berjarak 30 cm lebih 13. 每天十杯水 膀胱癌不會來 Tiap hari minum air 10 gelas bisa hindari kanker kantong kemih 14. 白天多喝水 晚上少喝水 Siang hari harus bnyk minum air putih, malam hari harus sedikit minum air putih 15. 一天不要喝 兩杯以上的咖啡 喝太多易導致失眠/胃痛 Minum kopi jangan melebih 2 cangkir per hari, bisa menyebabkan insomnia dan penyakit mag 16. 多油脂的食物少吃! 因為得花5-7小時去消化 並使腦中血液集中到腸胃 易昏昏欲睡 Jangan makan makanan yg tinggi lemak karena butuh 5~7 jam pencernaan, mengakibatkan darah terpusat pada pencernaan dan mengakibatkan ngantuk krn otak kekurangan supply darah 17. 下午五點後 大餐少吃 因為五點後 身體不需那麼多能量 Setelah jam 5 sore jangan makan banyak krn tubuh kita tdk butuh banyak kalori 18. 十種吃了會快樂的食物: 深海魚/香蕉/葡萄柚/全麥麵包/菠菜/大蒜/南瓜/低脂牛奶/雞肉/櫻桃 10 jenis makanan sehat: Ikan laut dalam, pisang, jeruk bali, roti full gandum, sayur bayam, bawang putih, pumpkin, susu low fat, daging ayam, buah cherry 19. 睡眠不足會變笨 一天須八小時睡眠 有午睡習慣 較不會老 Kurang tidur bikin otak tumpul, biasakan tidur siang bisa awet muda ******************************* 熱的檸檬水 可以救你一輩子: Air lemon panas bisa menolong anda seumur hidup 再忙也要看 然後告訴別人 把愛傳出去! Harus baca dan sebarkan walau anda sibuk 熱檸檬… 只殺癌細胞! Lemon panas membunuh sel kanker 切2-3薄片檸檬 放在杯子裏 加入熱水 它會變成[鹼性水] 每天飲用 對任何人都有益 2~3 irisan lemon dicelupkan dlm 1 gelas air panas, bisa menjadi air alkaline yg bermanfaat bagi tubuh, diminum tiap hari sngt bermanfaat bagi siapa saja 熱檸檬水 能釋放 一種苦澀抗癌物質 這是在醫藥領域 有效治療癌症的最新進展 Air lemon yg panas akan menghasilkan sejenis zat anti kanker yg terasa pahit, menjadi obat kanker yg ampuh dalam kedokteran modern 冰涷檸檬水 只有維他命C 就如番茄 要煮熟才有茄紅素. Air lemon dingin hanya mengandung vit. C. Ibarat tomat, harus dimasak terlebih dahulu baru bisa muncul Lycopene yg bermanfaat 熱檸檬汁 對囊腫及腫瘤 產生影響 被證明 能夠補救所有類型的癌症 Air lemon panas terbukti bisa menekan pembengkakan dan tumor, bisa bantu atasi segala jenis tumor 用檸檬萃取物 這種類型的治療 它不影響健康的細胞 Lemon Extract bisa melemahkan sel kanker ganas tapi tidak merusak sel normal 另… 檸檬汁內 的檸檬酸和檸檬c多酚 能調整高血壓 有效預防 深靜脈栓塞 調整血液迴圈 減低血液凝塊 Citric Acid dan C Polifenol yg terdapat dalam juice lemon bisa menyesuaikan tekanan darah dan mencegah penyumbatan vena, menyesuaikan sirkulasi darah, mengurangi penggumpalan darah 看完 告訴別人 把愛傳出去!!! Habis baca beritahu org lain, sebarkan ya. Nwn 只會破壞惡性腫瘤細胞m...

Sehat itu Rizki dari Allah

😃 Mohon Kemurahan Hati Untuk Menyebarkan. 17 Mar 05:04 - Mengingatkan kembali Sehat itu dari Allah, rezeki itu dari Allah... KEAJAIBAN SEORANG DOKTER Sejak pulang dari itikaf di masjid selama 3 hari bersama jamaah dakwah, dr/dokter Agus menjadi pribadi yang berbeda. Sedikit-sedikit bicaranya Allah, sedikit-sedikit bicaranya Rasulullah. Cara makan dan cara tidurnya pun berbeda, katanya itulah cara tidur nabi saw. Rupanya, pengalaman itikaf dan belajar di masjid betul-betul berkesan baginya. Ada semangat baru. Namun beliau juga jadi lebih banyak merenung. Dia selalu teringat-ingat dengan kalimat yang dibicarakan amir jamaah. "Obat tidak dapat menyembuhkan,... yang menyembuhkan adalah Allah... Obat bisa menyembuhkan berhajat kepada Allah,...karena sunnatullah. Sedang Allah menyembuhkan, tidak berhajat melalui obat...... Allah bisa menyembuhkan dengan obat atau bahkan tanpa obat....... Yang menyembuhkan bukanlah obat, yang menyembuhkan adalah Allah" Dia-pun merenung, bukan hanya obat, bahkan dokter pun tidak punya upaya untuk memberi kesembuhan. Yang memberi kesembuhan adalah Allah. Sejak itu sebelum memeriksa pasiennya, beliau selalu bertanya. "Bapak sebelum kesini sudah ijin dulu kepada Allah?" atau "sudah berdoa meminta kesembuhan kepada Allah?" atau "sudah lapor dulu kepada Allah?". Jika dijawab belum (....kebanyakan memang belum...), beliau meminta pasien tersebut mengambil air wudhu, dan sholat 2 rakat di tempat yang telah disediakan. Jika memberikan obat, beliau pun berpesan dengan kalimat yang sama..... obat tidak bisa menyembuhkan, yang menyembuhkan adalah Allah.... Namun berobat adalah sunnah dari Rasulullah saw dan sebagai ikhtiar dan sunnatullah, agar Allah mau menyembuhkan.... Ajaib,.... banyak pasien yang sembuh. Jika diperiksa dengan ilmu medis, peluang sehatnya hampir tidak ada, ketika diberikan terapi 'Yakin" yang diberikan beliau, menjadi sehat. Pernah ada pasien yang mengeluh sakit, beliau minta agar org tsb untuk sholat 2 rakaat (minta ampun dan minta kesembuhan kepada Allah), ketika selesai sholat pasien tersebut langsung merasa sehat dan tidak jadi berobat. (Allahu-Akbar) Rudi, Asistennya bertanya, kenapa dia langsung sembuh?... dr. Agus katakan, bisa jadi sumber sakitnya ada di hati, hati yang gersang karena jauh dari Allah. Efek lain adalah pasiennya pulang dalam keadaan senang dan gembira. Karena tidak hanya fisiknya yang diobati, namun batinnya pun terobati. Hati yang sehat, membuat fisik yang kuat. Dan sebaik-baik obat hati adalah Dzikr, Quran, Wudhu, Sholat, doa dan tawakal pd Allah. Pernah ada pasien yang jantungnya bermasalah dan harus di operasi. Selain Yakin, beliau juga mengajarkan terapi cara hidup Rasulullah. Pasien tersebut diminta mengamalkan satu sunnah saja, yaitu sunnah tidur. Sebelum tidur berwudhu, kalo bisa sholat 2 rakaat, berdoa, berdzkir, menutup aurat, posisi kanan adalah kiblat, dan tubuh miring ke kanan. seminggu kemudian, pasien tersebut diperiksa. Alhamdulillah, tidak perlu dilakukan operasi. Allah telah memberi kesembuhan atasnya. Ada juga pasien yang ginjalnya bermasalah. Beliau minta agar pasien tersebut amalkan sunnah makan dan sunnah di dalam wc. Makan dengan duduk sunnah sehingga posisi tubuh otomatis membagi perut menjadi 3 (udara, makanan, dan air). Kemudian buang air kecil dengan cara duduk sunnah, menguras habis2 kencing yang tersisa dengan berdehem 3 kali, mengurut, dan membasuhnya dengan bersih. seminggu kemudian, saat diperiksa ternyata Allah berikan kesembuhan kepada orang tersebut. Rudi pernah sedikit protes. Sejak melibatkan Allah, pasiennya jadi jarang bolak-balik dan beresiko mengurangi pendapatan beliau. Namun dr. Agus katakan bahwa rezeki adalah urusan Allah. Dan beliau jawab dengan kalimat yang sama dengan redaksi yang berbeda, bahwa "sakitnya pasien tidak dapat mendatangkan rezeki, yang memberi rezeki adalah Allah. Allah juga bisa mendatangkan rezeki tanpa melalui sakitnya pasien". 6 bulan berikutnya seorang pasien yang pernah sembuh karena diminta sholat oleh beliau, datang ke klinik, mengucapkan terima kasih, dan berniat mengajak dokter serta asistennya umroh bulan depan. dr.Agus kemudian memanggil rudi ke dalam ruangan. Sebenarnya beliau tahu bahwa rudi ingin sekali berangkat umroh. Namun kali ini beliau ingin bertanya langsung dengannya. "Rudi, bapak ini mengajak kita untuk umroh bulan depan, kamu bersedia?". rudi tidak menjawab, namun matanya berbinar, air matanya tampak mau jatuh. "Sebelum menjawab, saya ijin sholat dulu pak" ucapnya lirih. ia Sholat yang lama sekali, sepertinya ini sholat dia yang paling khusu'. pelan, terdengar dia terisak-isak dalam doanya...

INFO PONDOK

16 Mar 22:14 - ‪ PONDOK PESANTREN ISLAM ULUL ALBAB Banjaragung, Jatiagung, Lampung Selatan Menerima Pendaftaran Santri Baru TP 2015/2016 📚 Pendaftaran Dibuka : Gel 1 : 1 Maret s/d 30 April 2015 Gel 2 : 5 Mei s/d 31 Mei 2015 📚 Waktu Tes : Gel 1 : 1 - 2 Mei 2015 Gel 2 : 1 - 2 Juni 2015 📚 Pengumuman Hasil Tes : Gel 1 ( 4 Mei 2015 ) - Gel 2 ( 4 Juni 2015 ) 🎓 MATERI TES Menulis Arab, Membaca Al Qur'an, Psycotest Tulis Wali dan Calon Santri Baru, Pengetahuan Umum dan Islam Info Lebih Lanjut Hub : Contact Person : ☎ Information Center (0857 6954 4552 / 0813 9402 9402) 📱 WhatsApp Us 🔋 Information Center ( 0857 6954 4552 ) 📱 Pin BB 52335597 💻 website: www.ululalbab.sch.id

Sudah sukses?..Yakin..??

🌿 Sudah Sukses? Yakin??? 😏 "Sesungguhnya setiap yang bernyawa pasti akan mati, maka barangsiapa yang dibebaskan dari neraka dan dimasukkan ke dalam syurga; sungguh ia telah berhasil..." (QS. Ali Imran: 185) Semua makhluk yang pernah Allah ciptakan akan menemui kematian, saya, anda dan seluruh alam akan mati... bahkan 'sang maut' sendiri pun akan menemui akhirnya. Pertanyaannya adalah sudahkah kita persiapkan untuk menghadapinya?? Ibarat menghadapi tes ujian kelulusan untuk mendapatkan kedudukan tertentu, sudahkah kita persiapkan sehebat dan seserius saat kita menghadapi tes di dunia? Bukankah baiknya hasil, tergantung sebaik mana usahanya? Pernahkah kita berfikir, akankah berhasil melalui jembatan sirath yang dibawahnya api menyala-nyala? Ataukah kita merasa cukup dengan 'capaian semu' di dunia yang sedikitpun tidak dapat kita nikmati setelah wafatnya kita?? Maha Suci Allah yang mengingatkan kita;... barangsiapa yang dibebaskan dari neraka dan dimasukkan kedalam syurga, maka sungguh ia telah sukses...! Ya, itulah sukses sebenarnya, itulah hakikat keberhasilan dan kejayaan yang dilalaikan oleh kebanyakan manusia. Saat kaki ini melangkah tenang ke dalam syurga, saat langkah ini mampu melewati titian sirath tanpa peluh dan menapak ke taman syurga, maka itulah SUKSES N BERHASIL!!! Yuk, sama-sama kita raih sukses sebenarnya, mari saling mendoakan agar saya dan anda bisa sama2 sukses dan bertemu didalam syurga dengan bahagia. Wallaahu a'lam Baarokallaahu fiekum Abu Abdillah n Keluarga

Mutiara Jumat

15 Mar 14:17 - ‪+62 813-1808-0677‬: MUTIARA JUMAT 😔 Apabila Allah Tidak Mengkehendaki Kita Lagi 😔 Allah akan sibukkan kita dengan urusan dunia...😔 Allah akan sibukkan kita dengan urusan anak-anak...😔 Allah akan sibukkan kita dengan urusan menjalankan perniagaan...😔 Alangkah ruginya karena kesemuanya itu akan kita tinggalkan...😔 Semua hanya titipan, Sekiranya kita mampu bertanya pada orang-2 yang telah pergi terlebih dulu menemui Allah SWT dan jika mereka diberi peluang untuk hidup sekali lagi, sudah semestinya mereka memilih tidak lagi akan bertarung mati-2an utk merebut dunia. Karena tujuan kita diciptakan adalah untuk menyembah Allah dan beribadah kepada Allah...😔 Kita mungkin cemburu apabila melihat orang lain lebih dari kita, dari segi gaji, pangkat, harta, rumah besar, mobil mewah... Kenapa kita tidak pernah cemburu melihat ilmu orang lain lebih dari kita..😔 Kita tidak pernah cemburu melihat orang lain lebih banyak amalan dari kita...😔 Kita tidak pernah cemburu apabila melihat orang lain bangun di Sepertiga Malam, sholat Tahajud & bermunajat.😔 Kita cemburu apabila melihat orang lain ganti mobil baru dengan yang lebih mewah... Tetapi jarang kita cemburu apabila melihat orang lain yang bisa khatam Al'Quran sebulan dua kali...😔 Setiap kali menyambut hari ulang tahun, kita sibuk mau merayakan sebaik mungkin, tetapi kita telah lupa dengan bertambahnya umur kita..., maka panggilan Illahi bertambah dekat..😔 Kita patut bermuhasabah mengenai persiapan ke satu perjalanan yang jauh, yang tidak akan kembali untuk selama-lamanya. Hidup di dunia menentukan kehidupan yg kekal nanti di Akhirat.😔 Sesungguhnya mati itu Benar. 😭 Alam kubur itu benar,😭 Hisab itu benar,😭 Mahsyar Allah itu benar😭 Surga dan neraka itu benar...😭😭😭 Penyelesaian kpd masalah hidup adalah melalui iman dan amal..., Iman sebesar zarrah, Allah muliakan dgn Syurga ... Subhanalloh... Jangan hanya sisa waktu yang kita persembahkan untuk Allah.

Jangan melakukan ibadah tanpa ilmu

15 Mar 07:31 - Al isra 36 menerangkan kepada kita bahwa Allah melarang kita untuk berkata tentang suatu perkara yang tidak kita ketahui, Sebagaimana Allah melarang kita untuk melakukan ibadah tanpa ilmu. Allah berfirman فاعلم أنه لا إله إلا الله فاستغفر لذنبك Ketahuilah bahwa sesungguhnya tiada tuhan selain Allah, maka mohonlah ampunan atas dosa kalian. Ini adalah kaidah yang sangat besar dalam islam, dimana Allah mensyaratkan ilmu dalam setiap amal kita. Begitu pula Rasul telah mengingatkan umatnya agar berhati hati dalam melakukan ibadah melalui sabdanya من عمل عملا ليس عليه أمرنا فهو رد Barang siapa yang beramal yang tidak sesuai dengan petunjuk kami maka amalannya tertolak. Oleh karena itu islam selalu memotivasi pemeluknya untuk menuntut ilmu, karena ilmu adalah kunci dari kesuksesan ibadah kita. Bahkan Allah telah memuji orang yang berilmu dengan pujian yang sangat agung yaitu di gelari orang yang paling takut kepada Allah أنما يخشى الله من عباده العلماء Sesungguhnya orang yang paling takut terhadap Allah adalah para ulama.Maha benar Alloh dengan segala firmannya. Aplikasi dri surat alisro' ayat 36 bahwa janganlah kita berbicara dimana kita belum mengetahui ilmunya hanya berdasarkan dugaan. Maha suci Allah yg memiliki luasnya Ilmu maka dg ayat diatas memerintahkan untuk kita senantiasa menambah pengetahuan Dan dri indra pendengaran kita, penglihatan dan setiap apa yg kita niatkan dalam hati semuanya akan diperhitungkan di yaumul miizan. Sebagai ukuran bahwa org yg berpengetahuan ia akan senantiasa menjaga pandanganya ia akan menjaga pendengaranya juga mensucikan hatinya agar tdk terkotori penyakit hati baik hasad, iri, dengki dan penyakit hati lainya yg akan merusak amalnya

Artikel menarik

AL-HAYAT MEDIA CENTER (Al-Mustaqbal Channel) – Salah satu artikel menarik di majalah Daulah Khilafah, DABIQ Edisi 7 adalah sebuah wawancara eksklusif antara DABIQ dengan Umm Basir Al-Muhajirah. Karena kesetiaannya kepada Khilafah, mujahid Abu Bashir al-Ifriqi (Amedy Coulibaly –rahimahullah) mengatur keberangkatan istrinya Ummu Bashir al-Muhajirah ke negeri Khilafah sebelum kesyahidannya pada operasi yang diberkahi di Paris. Setelah dia tiba dengan selamat, Dābiq mendapat kesempatan untuk menyampaikan kepadanya beberapa pertanyaan dan dia menjawab dengan jawaban yang bermanfaat. Semoga Allah menjaga semua istri para syuhada’ dan mujahidin dan menjaga mereka tetap teguh di atas kebenaran sampai mereka bertemu Rabb mereka (‘azza wa jalla). DĀBIQ: Bagaimana perjalanan hijrahmu? Dan bagaimana perasaanmu saat ini di bumi Khilafah? UMM BASĪR: Segala puji hanya bagi Allah yang memudahkan jalan bagiku. Aku tidak menemukan kesulitan apapun. Hidup di tanah yang mana hukum Allah (‘azza wa jalla) diterapkan adalah sesuatu yang luar biasa. Aku merasa lebih nyaman sekarang karena aku telah melaksanakan kewajiban ini. Segala puji hanya bagi Allah. Aku memohon Allah agar menjagaku tetap tegar. DĀBIQ: Bagaimana reaksi suamimu ketika Khilafah dideklarasikan? UMM BASĪR: Dia sangat senang. Dia segera percaya kepada Khalifah dan Khilafah dengan memberi bai’at. Dan segala puji hanya bagi Allah. Kita memohon kepada Allah agar mencurahkan rahmat atasnya, menerimanya, dan menjadikannya di antara orang-orang yang dekat dengan-Nya. Hatinya terbakar untuk menemui saudara-saudaranya di bumi Khilafah dan memerangi musuh-musuh Allah. Matanya selalu berseri-seri setiap kali dia menonton video dari Daulah Islam. Dia selalu berkata, “Jangan memperlihatkannya kepadaku,” karena ketika dia menontonnya, hal tersebut akan membuatnya ingin segera berangkat hijrah dan akan bertentangan dengan keinginannya untuk melancarkan operasi di Prancis. DĀBIQ: Apakah engkau memiliki pesan kepada kaum Muslim secara umum dan saudari-saudari Muslimah secara khusus? UMM BASĪR: Ingatlah {suatu hari (ketika) tiap-tiap diri datang untuk membela dirinya sendiri dan bagi tiap-tiap diri disempurnakan (balasan) apa yang telah dikerjakannya, sedangkan mereka tidak dianiaya (dirugikan)} [An-Nahl: 111]. Saudara-saudaraku, aku mengajakmu untuk prihatin dengan kondisi Ummat di dunia serta untuk bersikap sesuai dengannya selagi mengikuti Al Qur’an dan As Sunnah. Allah (ta’ala) memberikan engkau akal untuk berpikir dan kecerdasan untuk memilih. Mengapa engkau merendahkan dirimu sendiri dengan berpikir bahwa engkau tidak dapat memahami Al Qur’an dan As Sunnah dan meyakini bahwa engkau butuh pemahaman dari imam ini atau ulama itu? Benar, secara umum kita membutuhkan orang-orang yang berilmu, tetapi, alhamdulillah, Allah telah memudahkan pemahaman Al Qur’an dan As Sunnah. {Segala puji bagi Allah yang telah menurunkan kepada hamba-Nya Al Kitab (Al-Quran) dan Dia tidak mengadakan kebengkokan di dalamnya} [Al-Kahfi: 1]. Pelajarilah sirah Nabi (shallallahu ‘alayhi wa sallam) dan kisah para shahabat. Amatilah apa tujuan hidup mereka. Tujuan hidup mereka adalah untuk beribadah kepada Allah sebagaimana yang Dia kehendaki untuk diibadahi bukan sebagaimana yang dikehendaki nafsu kita. Aku melihat di antara kalian orang-orang yang memiliki antusiasme tinggi. Jangan kehilangan sifat tersebut karena mengikuti individu tertentu. Mohonlah kepada Allah dengan ikhlas untuk memberimu petunjuk. Berjuanglah untuk melawan batinmu sehingga engkau bisa berhasil. Ya Allah, tampakkanlah kebenaran sebagai kebenaran bagi kami dan bimbinglah kami untuk mengikutinya. Dan tampakkkanlah kesesatan sebagai kesesatan bagi kami dan bimbinglah kamu untuk menjauhinya. Saudari-saudariku, jadilah tempat dukungan dan keamanan bagi suami, saudara-saudara, ayah, dan anak-anakmu. Jadilah pemberi nasihat bagi mereka. Mereka harus merasa nyaman dan damai bersamamu. Jangan membuat segala sesuatu menjadi sulit bagi mereka. Mudahkanlah segala urusan untuk mereka. Jadilah kuat dan berani. Penting bagimu untuk menjadikan semua amalmu ikhlas untuk wajah Allah dan berharap akan pahala dari-Nya. Ketahuilah bahwa shahabat (radhiyallahu ‘anhum) tidak menyebarkan Islam di negeri yang sangat luas kecuali dengan istri-istri yang baik di belakang mereka. Jangan membuang waktu dan energimu dengan main-main, kesia-siaan, dan apa yang bukan urusanmu. Pelajarilah agamamu! Pelajarilah agamamu! Bacalah Al Qur’an, bercerminlah dengannya dan amalkanlah. Pupuklah kecintaanmu kepada Allah dan Rasul-Nya (shallallahu ‘alayhi wa sallam). Penting bagimu untuk mencintai Allah dan Rasul-Nya melebihi kecintaan kepada dirimu sendiri, suamimu, anak-anakmu, dan orang tuamu. Ikutilah teladan Asiyah – istri Fir’aun – yang meninggalkan dunia karena Allah dan akhirat walaupun dia adalah seorang ratu dan memiliki harta kekayaan dunia. Dia disiksa dan dibunuh karena pilihannya, tetapi Allah menjaganya tetap teguh dan meninggikannya di atas banyak wanita. Dan segala puji bagi Allah, Yang Maha Pengampun dan Maha Murah Hati. Ikutilah teladan dari Maryam (‘alayhis-salam) dalam bnn, kesederhanaan, dan ketaatannya kepada Allah, dan kejujurannya, yang merupakan salah satu sifat terbesarnya, sehingga Allah memilihnya dan meninggikannya di atas banyak wanita. Dan segala puji hanya bagi Allah, Yang Maha Agung. Ada banyak wanita-wanita mulia sepanjang sejarah, oleh karena itu ikutilah teladan mereka. Bersabarlah. Kesabaran adalah kebaikan yang sangat besar. Semoga Allah, Yang Maha Pemberi, menganugerahimu dengan kesabaran. Kehidupan seorang mukmin penuh dengan cobaan dan kesulitan. Maka bersabarlah sembari mengharap pahala dari Allah. Hidup ini pendek, walaupun ia terkadang – selama waktu-waktu sulit – tampak panjang. Demi Allah, apa yang telah menunggu kita lebih baik dan lebih kekal, insyaa’Allah. Kita memohon kepada Allah pertolongan dan keberhasilan. Dan tidak ada daya dan upaya melainkan milik Allah. {Maha Suci Tuhanmu Yang mempunyai keperkasaan dari apa yang mereka katakan. Dan kesejahteraan dilimpahkan atas para rasul. Dan segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam} [As-Saffat: 180-182]. 15 Mar 06:43 - ‪+62 812-8997-1513‬: الحمد لله ... شكرا لكم لتبادل المعرفة 15 Mar 07:29 - UkumRusyidasab: 💝Dan janganlah kamu mengikuti sesuatu yang tidak kamu ketahui. Karna pendengaran, penglihatan, dan hati nurani, semua itu akan diminta pertanggungjawabanya 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Al isra 36 menerangkan kepada kita bahwa Allah melarang kita untuk berkata tentang suatu perkara yang tidak kita ketahui 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Sebagaimana Allah melarang kita untuk melakukan ibadah tanpa ilmu 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Allah berfirman فاعلم أنه لا إله إلا الله فاستغفر لذنبك Ketahuilah bahwa sesungguhnya tiada tuhan selain Allah, maka mohonlah ampunan atas dosa kalian 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Ini adalah kaidah yang sangat besar dalam islam, dimana Allah mensyaratkan ilmu dalam setiap amal kita 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Begitu pula Rasul telah mengingatkan umatnya agar berhati hati dalam melakukan ibadah melalui sabdanya من عمل عملا ليس عليه أمرنا فهو رد Barang siapa yang beramal yang tidak sesuai dengan petunjuk kami maka amalannya tertolak 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Oleh karena itu islam selalu memotivasi pemeluknya untuk menuntut ilmu, karena ilmu adalah kunci dari kesuksesan ibadah kita 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: Bahkan Allah telah memuji orang yang berilmu dengan pujian yang sangat agung yaitu di gelari orang yang paling takut kepada Allah 15 Mar 07:31 - UkumRusyidasab: أنما يخشى الله من عباده العلماء Sesungguhnya orang yang paling takut terhadap Allah adalah para ulama 15 Mar 07:33 - UkumRusyidasab: Maha benar Alloh dengan segala firmanya 15 Mar 07:35 - UkumRusyidasab: Aplikasi dri surat alisro' ayat 36 bahwa janganlah kita berbicara dimana kita belum mengetahui ilmunya hanya berdasarkan dugaan 15 Mar 07:35 - UkumRusyidasab: Maha suci Allah yg memiliki luasnya Ilmu maka dg ayat diatas memerintahkan untuk kita senantiasa menambah pengetahuan 15 Mar 07:35 - UkumRusyidasab: Dan dri indra pendengaran kita, penglihatan dan setiap apa yg kita niatkan dalam hati semuanya akan diperhitungkan di yaumul miizan 15 Mar 07:35 - UkumRusyidasab: Sebagai ukuran bahwa org yg berpengatuan ia akan senantiasa menjaga pandanganya ia akan menjaga pendengaranya juga mensucikan hatinya agar tdk terkotori penyakit hati baik hasad, iri, dengki dan penyakit hati lainya yg akan merusak amalnya 15 Mar 12:17 - ‪+62 857-3514-0335‬: ummi rusyda...ana jg lum bs bhs arab lo...kbr dr mn? ana jg bukan lulusan pondok. kl bhs arab msh nol...meski dah berusaha blajar tp lum bs ngomong pk bhs arab😁 15 Mar 14:17 - ‪+62 813-1808-0677‬: MUTIARA JUMAT 😔 Apabila Allah Tidak Mengkehendaki Kita Lagi 😔 Allah akan sibukkan kita dengan urusan dunia...😔 Allah akan sibukkan kita dengan urusan anak-anak...😔 Allah akan sibukkan kita dengan urusan menjalankan perniagaan...😔 Alangkah ruginya karena kesemuanya itu akan kita tinggalkan...😔 Semua hanya titipan, Sekiranya kita mampu bertanya pada orang-2 yang telah pergi terlebih dulu menemui Allah SWT dan jika mereka diberi peluang untuk hidup sekali lagi, sudah semestinya mereka memilih tidak lagi akan bertarung mati-2an utk merebut dunia. Karena tujuan kita diciptakan adalah untuk menyembah Allah dan beribadah kepada Allah...😔 Kita mungkin cemburu apabila melihat orang lain lebih dari kita, dari segi gaji, pangkat, harta, rumah besar, mobil mewah... Kenapa kita tidak pernah cemburu melihat ilmu orang lain lebih dari kita..😔 Kita tidak pernah cemburu melihat orang lain lebih banyak amalan dari kita...😔 Kita tidak pernah cemburu apabila melihat orang lain bangun di Sepertiga Malam, sholat Tahajud & bermunajat.😔 Kita cemburu apabila melihat orang lain ganti mobil baru dengan yang lebih mewah... Tetapi jarang kita cemburu apabila melihat orang lain yang bisa khatam Al'Quran sebulan dua kali...😔 Setiap kali menyambut hari ulang tahun, kita sibuk mau merayakan sebaik mungkin, tetapi kita telah lupa dengan bertambahnya umur kita..., maka panggilan Illahi bertambah dekat..😔 Kita patut bermuhasabah mengenai persiapan ke satu perjalanan yang jauh, yang tidak akan kembali untuk selama-lamanya. Hidup di dunia menentukan kehidupan yg kekal nanti di Akhirat.😔 Sesungguhnya mati itu Benar. 😭 Alam kubur itu benar,😭 Hisab itu benar,😭 Mahsyar Allah itu benar😭 Surga dan neraka itu benar...😭😭😭 Penyelesaian kpd masalah hidup adalah melalui iman dan amal..., Iman sebesar zarrah, Allah muliakan dgn Syurga ... Subhanalloh... Jangan hanya sisa waktu yang kita persembahkan untuk Allah.

Bagaimana Hukum Cadar?

13 Mar 19:47 - UkumRusyidasab: 💐Apakah hukum cadar (menutup wajah) bagi wanita, wajib atau tidak❓ ⬇⬇⬇⬇⬇⬇⬇ Jawaban: ◼Banyak pertanyaan yang ditujukan kepada kami, baik secara langsung maupun lewat surat, tentang masalah hukum cadar (menutup wajah) bagi wanita. Karena banyak kaum muslimin belum memahami masalah ini, dan banyak wanita muslimah yang mendapatkan problem karenanya, maka kami akan menjawab masalah ini dengan sedikit panjang. Dalam masalah ini, para ulama berbeda pendapat. Sebagian mengatakan wajib, yang lain menyatakan tidak wajib, namun merupakan keutamaan. Maka di sini -in sya Allah- akan kami sampaikan hujjah masing-masing pendapat itu, sehingga masing-masing pihak dapat mengetahui hujjah (argumen) pihak yang lain, agar saling memahami pendapat yang lain. ❔ Dalil yang Mewajibkan❗ ◼Berikut ini akan kami paparkan secara ringkas dalil-dalil para ulama yang mewajibkan cadar bagi wanita. 1⃣Pertama, firman Allah subhanahu wa ta’ala: وَقُل لِّلْمُؤْمِنَاتِ يَغْضُضْنَ مِنْ أَبْصَارِهِنَّ وَيَحْفَظْنَ فُرُوجَهُن “Katakanlah kepada wanita yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandangan mereka, dan memelihara kemaluan mereka.” (QS. An Nur: 31) 💐Allah ta’ala memerintahkan wanita mukmin untuk memelihara kemaluan mereka, hal itu juga mencakup perintah melakukan sarana-sarana untuk memelihara kemaluan. Karena menutup wajah termasuk sarana untuk memelihara kemaluan, maka juga diperintahkan, karena sarana memiliki hukum tujuan. (Lihat Risalah Al-Hijab, hal 7, karya Syaikh Muhammad bin Shalih Al-’Utsaimin, penerbit Darul Qasim). 2⃣Kedua, firman Allah subhanahu wa ta’ala: وَلاَ يُبْدِينَ زِينَتَهُنَّ إِلاَّ مَا ظَهَرَ مِنْهَا “Dan janganlah mereka menampakkan perhiasan mereka kecuali yang (biasa) nampak dari mereka.” (QS. An Nur: 31) 💐Ibnu Mas’ud berkata tentang perhiasan yang (biasa) nampak dari wanita: “(yaitu) pakaian”(Riwayat Ibnu Jarir, dishahihkan oleh Syaikh Mushthafa Al Adawi, Jami’ Ahkamin Nisa’IV/486). Dengan demikian yang boleh nampak dari wanita hanyalah pakaian, karena memang tidak mungkin disembunyikan. 3⃣Ketiga, firman Allah subhanahu wa ta’ala: وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلَى جُيُوبِهِنَّ “Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dada (dan leher) mereka.” (QS. An Nur: 31) 💐Berdasarkan ayat ini wanita wajib menutupi dada dan lehernya, maka menutup wajah lebih wajib! Karena wajah adalah tempat kecantikan dan godaan. Bagaimana mungkin agama yang bijaksana ini memerintahkan wanita menutupi dada dan lehernya, tetapi membolehkan membuka wajah? (Lihat Risalah Al-Hijab, hal 7-8, karya Syaikh Muhammad bin Shalih Al-’Utsaimin, penerbit Darul Qasim). 4⃣Keempat, firman Allah subhanahu wa ta’ala: وَلاَ يَضْرِبْنَ بِأَرْجُلِهِنَّ لِيُعْلَمَ مَايُخْفِينَ مِن زِينَتِهِنَّ “Dan janganlah mereka memukulkan kaki mereka agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan.” (QS. An Nur: 31) 💐Allah melarang wanita menghentakkan kakinya agar diketahui perhiasannya yang dia sembunyikan, seperti gelang kaki dan sebagainya. Hal ini karena dikhawatirkan laki-laki akan tergoda gara-gara mendengar suara gelang kakinya atau semacamnya. Maka godaan yang ditimbulkan karena memandang wajah wanita cantik, apalagi yang dirias, lebih besar dari pada sekedar mendengar suara gelang kaki wanita. Sehingga wajah wanita lebih pantas untuk ditutup untuk menghindarkan kemaksiatan. (Lihat Risalah Al-Hijab, hal 9, karya Syaikh Muhammad bin Shalih Al ‘Utsaimin, penerbit Darul Qasim). 5⃣Kelima, firman Allah subhanahu wa ta’ala: وَالْقَوَاعِدُ مِنَ النِّسَآءِ الاَّتِي لاَيَرْجُونَ نِكَاحًافَلَيْسَ عَلَيْهِنَّ جُنَاحٌ أَن يَضَعْنَ ثِيَابَهُنَّ غَيْرَ مُتَبَرِّجَاتٍ بِزِينَةٍ وَأَن يَسْتَعْفِفْنَ خَيْرٌ لَّهُنَّ وَاللهُ سَمِيعٌ عَلِيمٌ “Dan perempuan-perempuan tua yang telah terhenti (dari haid dan mengandung) yang tiada ingin kawin (lagi), tiadalah atas mereka dosa menanggalkan pakaian mereka dengan tidak (bermaksud) menampakkan perhiasan, dan berlaku sopan adalah lebih baik bagi mereka. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.”(QS. An Nur: 60) 💐Wanita-wanita tua dan tidak ingin kawin lagi ini diperbolehkan menanggalkan pakaian mereka. Ini bukan berarti mereka kemudian telanjang. Tetapi yang dimaksud dengan pakaian di sini adalah pakaian yang menutupi seluruh badan, pakaian yang dipakai di atas baju (seperti mukena), yang baju wanita umumnya tidak menutupi wajah dan telapak tangan. Ini berarti wanita-wanita muda dan berkeinginan untuk kawin harus menutupi wajah mereka. (LihatRisalah Al-Hijab, hal 10, karya Syaikh Muhammad bin Shalih Al ‘Utsaimin, penerbit Darul Qasim). 💐Abdullah bin Mas’ud dan Ibnu Abbas berkata tentang firman Allah “Tiadalah atas mereka dosa menanggalkan pakaian mereka.” (QS An Nur:60):“(Yaitu) jilbab”. (Kedua riwayat ini dishahihkan oleh Syaikh Mushthafa Al-Adawi di dalam Jami’ Ahkamin Nisa IV/523) 💐Dari ‘Ashim Al-Ahwal, dia berkata: “Kami menemui Hafshah binti Sirin, dan dia telah mengenakan jilbab seperti ini, yaitu dia menutupi wajah dengannya. Maka kami mengatakan kepadanya: “Semoga Allah merahmati Anda, Allah telah berfirman: وَالْقَوَاعِدُ مِنَ النِّسَآءِ الاَّتِي لاَيَرْجُونَ نِكَاحًافَلَيْسَ عَلَيْهِنَّ جُنَاحٌ أَن يَضَعْنَ ثِيَابَهُنَّ غَيْرَ مُتَبَرِّجَاتٍ بِزِينَةٍ “Dan perempuan-perempuan tua yang telah terhenti (dari haid dan mengandung) yang tiada ingin kawin (lagi), tiadalah atas mereka dosa menanggalkan pakaian mereka dengan tidak (bermaksud) menampakkan perhiasan.” (QS. An-Nur: 60) 💐Yang dimaksud adalah jilbab. Dia berkata kepada kami: “Apa firman Allah setelah itu?”Kami menjawab: وَأَن يَسْتَعْفِفْنَ خَيْرٌ لَّهُنَّ وَاللهُ سَمِيعٌ عَلِيمٌ “Dan jika mereka berlaku sopan adalah lebih baik bagi mereka. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. An-Nur: 60) 💐Dia mengatakan, “Ini menetapkan jilbab.”(Riwayat Al-Baihaqi. Lihat Jami’ Ahkamin NisaIV/524) 6⃣Keenam, firman Allah subhanahu wa ta’ala: غَيْرَ مُتَبَرِّجَاتٍ بِزِينَةٍ “Dengan tidak (bermaksud) menampakkan perhiasan.” (QS. An-Nur: 60) 💐Ini berarti wanita muda wajib menutup wajahnya, karena kebanyakan wanita muda yang membuka wajahnya, berkehendak menampakkan perhiasan dan kecantikan, agar dilihat dan dipuji oleh laki-laki. Wanita yang tidak berkehendak seperti itu jarang, sedang perkara yang jarang tidak dapat dijadikan sandaran hukum. (Lihat Risalah Al-Hijab, hal 11, karya Syaikh Muhammad bin Shalih Al- ‘Utsaimin, penerbit: Darul Qasim). 7⃣Ketujuh, firman Allah subhanahu wa ta’ala: يَآأَيُّهَا النَّبِيُّ قُل لأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَآءِالْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِن جَلاَبِيبِهِنَّ ذَلِكَ أَدْنَى أَن يُعْرَفْنَ فَلاَ يُؤْذَيْنَ وَكَانَ اللهُ غَفُورًا رَّحِيمًا “Hai Nabi katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mu’min: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke tubuh mereka.” Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (QS. Al Ahzab: 59) 💐Diriwayatkan bahwa Ibnu Abbas radhiallahu ‘anhu berkata, “Allah memerintahkan kepada istri-istri kaum mukminin, jika mereka keluar rumah karena suatu keperluan, hendaklah mereka menutupi wajah mereka dengan jilbab (pakaian semacam mukena) dari kepala mereka. Mereka dapat menampakkan satu mata saja.” (Syaikh Mushthafa Al-Adawi menyatakan bahwa perawi riwayat ini dari Ibnu Abbas adalah Ali bin Abi Thalhah yang tidak mendengar dari ibnu Abbas. Lihat Jami’ Ahkamin Nisa IV/513) 💐Qatadah berkata tentang firman Allah ini (QS. Al Ahzab: 59), “Allah memerintahkan para wanita, jika mereka keluar (rumah) agar menutupi alis mereka, sehingga mereka mudah dikenali dan tidak diganggu.” (Riwayat Ibnu Jarir, dihasankan oleh Syaikh Mushthafa Al-Adawi di dalam Jami’ Ahkamin Nisa IV/514) 💐Diriwayatkan Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhu berkata, “Wanita itu mengulurkan jilbabnya ke wajahnya, tetapi tidak menutupinya.” (Riwayat Abu Dawud, Syaikh Mushthafa Al-Adawi menyatakan: Hasan Shahih. Lihat Jami’ Ahkamin Nisa IV/514) 💐Abu ‘Ubaidah As-Salmani dan lainnya mempraktekkan cara mengulurkan jilbab itu dengan selendangnya, yaitu menjadikannya sebagai kerudung, lalu dia menutupi hidung dan matanya sebelah kiri, dan menampakkan matanya sebelah kanan. Lalu dia mengulurkan selendangnya dari atas (kepala) sehingga dekat ke alisnya, atau di atas alis. (Riwayat Ibnu Jarir, dishahihkan oleh Syaikh Mushthafa Al-Adawi di dalamJami’ Ahkamin Nisa IV/513) 💐As-Suyuthi berkata, “Ayat hijab ini berlaku bagi seluruh wanita, di dalam ayat ini terdapat dalil kewajiban menutup kepala dan wajah bagi wanita.” (Lihat Hirasah Al-Fadhilah, hal 51, karya Syaikh Bakar bin Abu Zaid, penerbit Darul ‘Ashimah). 💐Perintah mengulurkan jilbab ini meliputi menutup wajah berdasarkan beberapa dalil: 🌸Makna jilbab dalam bahasa Arab adalah: Pakaian yang luas yang menutupi seluruh badan. Sehingga seorang wanita wajib memakai jilbab itu pada pakaian luarnya dari ujung kepalanya turun sampai menutupi wajahnya, segala perhiasannya dan seluruh badannya sampai menutupi kedua ujung kakinya.Yang biasa nampak pada sebagian wanita jahiliah adalah wajah mereka, lalu Allah perintahkan istri-istri dan anak-anak perempuan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam serta istri-istri orang mukmin untuk mengulurkan jilbabnya ke tubuh mereka. Kata idna’ (pada ayat tersebut يُدْنِينَ -ed) yang ditambahkan huruf (عَلَي) mengandung makna mengulurkan dari atas. Maka jilbab itu diulurkan dari atas kepala menutupi wajah dan badan.Menutupi wajah, baju, dan perhiasan dengan jilbab itulah yang dipahami oleh wanita-wanita sahabat.Dalam firman Allah: “Hai Nabi katakanlah kepada istri-istrimu”, merupakan dalil kewajiban hijab dan menutup wajah bagi istri-istri Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, tidak ada perselisihan dalam hal ini di antara kaum muslimin. Sedangkan dalam ayat ini istri-istri Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam disebutkan bersama-sama dengan anak-anak perempuan beliau serta istri-istri orang mukmin. Ini berarti hukumnya mengenai seluruh wanita mukmin.Dalam firman Allah: “Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu.”Menutup wajah wanita merupakan tanda wanita baik-baik, dengan demikian tidak akan diganggu. Demikian juga jika wanita menutupi wajahnya, maka laki-laki yang rakus tidak akan berkeinginan untuk membuka anggota tubuhnya yang lain. Maka membuka wajah bagi wanita merupakan sasaran gangguan dari laki-laki nakal/jahat. Maka dengan menutupi wajahnya, seorang wanita tidak akan memikat dan menggoda laki-laki sehingga dia tidak akan diganggu. (Lihat Hirasah Al-Fadhilah, hal 52-56, karya Syaikh Bakar bin Abu Zaid, penerbit Darul ‘Ashimah). 8⃣Kedelapan, firman Allah subhanahu wa ta’ala: لاَّ جُنَاحَ عَلَيْهِنَّ فِي ءَابَآئِهِنَّ وَلآ أَبْنَآئِهِنَّ وَلآإِخْوَانِهِنَّ وَلآ أَبْنَآءِ إِخْوَانِهِنَّ وَلآ أَبْنَآءِأَخَوَاتِهِنَّ وَلاَ نِسَآئِهِنَّ وَلاَ مَامَلَكَتْ أَيْمَانُهُنَّوَاتَّقِينَ اللهَ إِنَّ اللهَ كَانَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ شَهِيدًا “Tidak ada dosa atas istri-istri Nabi (untuk berjumpa tanpa tabir) dengan bapak-bapak mereka, anak-anak laki-laki mereka, saudara laki-laki mereka, anak laki-laki dari saudara laki-laki mereka, anak laki-laki dari saudara mereka yang perempuan, perempuan-perempuan yang beriman dan hamba sahaya yang mereka miliki, dan bertakwalah kamu (hai istri-istri Nabi) kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Menyaksikan segala sesuatu.” (QS. Al Ahzab: 55) 💐Ibnu Katsir berkata, “Ketika Allah memerintahkan wanita-wanita berhijab dari laki-laki asing (bukan mahram), Dia menjelaskan bahwa (para wanita) tidak wajib berhijab dari karib kerabat ini.”Kewajiban wanita berhijab dari laki-laki asing adalah termasuk menutupi wajahnya. 9⃣Kesembilan, firman Allah: وَإِذَا سَأَلْتُمُوهُنَّ مَتَاعًا فَسْئَلُوهُنَّ مِن وَرَآءِ حِجَابٍ ذَلِكُمْ أَطْهَرُ لِقُلُوبِكُمْ وَقُلُوبِهِنَّ “Apabila kamu meminta sesuatu (keperluan) kepada mereka (istri-istri Nabi), maka mintalah dari belakang tabir. Cara yang demikian itu lebih suci bagi hatimu dan hati mereka.” (QS. Al Ahzab: 53) 💐Ayat ini jelas menunjukkan wanita wajib menutupi diri dari laki-laki, termasuk menutup wajah, yang hikmahnya adalah lebih menjaga kesucian hati wanita dan hati laki-laki. Sedangkan menjaga kesucian hati merupakan kebutuhan setiap manusia, yaitu tidak khusus bagi istri-istri Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallamdan para sahabat saja, maka ayat ini umum, berlaku bagi para istri Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam dan semua wanita mukmin. Setelah turunnya ayat ini maka Nabi shallallahu ‘alihi wa sallam menutupi istri-istri beliau, demikian para sahabat menutupi istri-istri mereka, dengan menutupi wajah, badan, dan perhiasan. (LihatHirasah Al-Fadhilah, hal: 46-49, karya Syaikh Bakar bin Abu Zaid, penerbit Darul ‘Ashimah). 🔟Kesepuluh, firman Allah: يَانِسَآءَ النَّبِيِّ لَسْتُنَّ كَأَحَدٍ مِّنَ النِّسَآءِ إِنِاتَّقَيْتُنَّ فَلاَ تَخْضَعْنَ بِالْقَوْلِ فَيَطْمَعَ الَّذِي فِي قَلْبِهِ مَرَضٌ وَقُلْنَ قَوْلاً مَّعْرُوفًا {32} وَقَرْنَ فِي بُيُوتِكُنَّ وَلاَتَبَرَّجْنَ تَبَرُّجَ الْجَاهِلِيَّةِ اْلأُوْلَى وَأَقِمْنَ الصَّلاَةَ وَءَاتِينَ الزَّكَاةَ وَأَطِعْنَ اللهَ وَرَسُولَهُ إِنَّمَا يُرِيدُ اللهُ لِيُذْهِبَ عَنكُمُ الرِّجْسَ أَهْلَ الْبَيْتِ وَيُطَهِّرَكُمْ تَطْهِيرًا “Hai istri-istri Nabi, kamu sekalian tidaklah seperti wanita yang lain, jika kamu bertakwa. Maka janganlah kamu tunduk dalam berbicara sehingga berkeinginanlah orang yang ada penyakit dalam hatinya, dan ucapkanlah perkataan yang baik. dan hendaklah kamu tetap di rumahmu dan janganlah kamu berhias dan bertingkah laku seperti orang-orang Jahiliyah yang dahulu dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan ta’atilah Allah dan Rasul-Nya.Sesungguhnya Allah bermaksud hendak menghilangkan dosa dari kamu, hai ahlul bait dan membersihkan kamu sebersih-bersihnya.” (QS. Al Ahzab: 32-33) 💐Ayat ini ditujukan kepada para istri Rasulullahshallallahu ‘alaihi wa sallam, tetapi hukumnya mencakup wanita mukmin, karena sebab hikmah ini, yaitu untuk menghilangkan dosa dan membersihkan jiwa sebersih-bersihnya, juga mengenai wanita mukmin. Dari kedua ayat ini didapatkan kewajiban hijab (termasuk menutup wajah) bagi wanita dari beberapa sisi: Firman Allah: “Janganlah kamu tunduk dalam berbicara” adalah larangan Allah terhadap wanita untuk berbicara secara lembut dan merdu kepada laki-laki. Karena hal itu akan membangkitkan syahwat zina laki-laki yang diajak bicara. Tetapi seorang wanita haruslah berbicara sesuai kebutuhan dengan tanpa memerdukan suaranya. Larangan ini merupakan sebab-sebab untuk menjaga kemaluan, dan hal itu tidak akan sempurna kecuali dengan hijab.Firman Allah: “Dan hendaklah kamu tetap di rumahmu” merupakan perintah bagi wanita untuk selalu berada di dalam rumah, menetap dan merasa tenang di dalamnya. Maka hal ini sebagai perintah untuk menutupi badan wanita di dalam rumah dari laki-laki asing.Firman Allah: “Dan janganlah kamu berhias dan bertingkah laku seperti orang-orang Jahiliyah yang dahulu” adalah larangan terhadap wanita dari banyak keluar dengan berhias, memakai minyak wangi dan menampakkan perhiasan dan keindahan, termasuk menampakkan wajah. (Lihat Hirasah Al-Fadhilah, hal 39-44, karya Syaikh Bakar bin Abu Zaid, penerbit, Darul ‘Ashimah). Kunjungi: 🔗HASMI Solo »» "Apakah Hukum Cadar (menutup wajah) bagi Wanita, wajib atau tidak?" http://dpdhasmisolo.blogspot.com/2012/05/apakah-hukum-cadar-menutup-wajah-bagi.html?m=1

Cara Pandang

"MINDSET" Sebelum sang ayah menghembuskan nafas terakhir, dia memberi pesan kepada kedua anaknya : “Anakku, ada dua pesan penting yang ingin ayah sampaikan kepadamu untuk keberhasilan hidupmu” “Pertama : jangan pernah menagih piutang kepada siapapun” “Kedua : jangan pernah tubuhmu terkena terik matahari secara langsung” 5 tahun kemudian, sang ibu menengok anak sulungnya dengan kondisi bisnisnya yang sangat memprihatinkan. Sang ibu pun bertanya “Wahai anak sulungku kenapa kondisi bisnismu demikian?”. Si sulung menjawab : “Saya mengikuti pesan ayah bu… Saya dilarang menagih piutang kepada siapapun sehingga banyak piutang yang tidak dibayar dan lama² habislah modal saya.. Pesan yang kedua ayah melarang saya terkena sinar matahari secara langsung dan saya hanya punya sepeda motor, itulah sebabnya pergi dan pulang kantor, saya selalu naik taxi”. Kemudian sang ibu pergi ke tempat si bungsu dan ternyata keadaannya berbeda jauh. Si bungsu sukses menjalankan bisnisnya. Sang ibu pun bertanya “Wahai anak bungsuku, hidupmu sedemikian beruntung, apa rahasianya…?” Si bungsu menjawab : “Ini karena saya mengikuti pesan ayah bu... Pesan yang pertama saya dilarang menagih piutang kepada siapapun. Oleh karena itu saya tidak pernah memberikan hutang kepada siapapun, sehingga modal saya tetap utuh”. Pesan kedua, saya dilarang terkena sinar matahari secara langsung, maka dengan motor yang saya punya saya selalu berangkat sebelum matahari terbit dan pulang setelah matahari terbenam, sehingga para pelanggan tahu toko saya buka lebih pagi dan tutup lebih sore”. Màsyà Allah.. Perhatikan.. Si Sulung dan Si Bungsu menerima pesan yang SAMA, namun masing² memiliki penafsiran dan sudut pandang atau MINDSET berbeda. Mereka MELAKUKAN cara yang berbeda sesuaia dng mindset mrk. Dan mrk mendapatkan HASIL yang berbeda pula. Karenaa itu... Hati² lah dengan Mindset kita.. Mindset positif memberi hasil menakjubkan, sebaliknya mindset negatif memberikan hasil menghancurkan. The choice is yours..! Copas editan

HALAL BUAT KAMI, HARAM BUAT TUAN

12 Mar 16:06 - ‪+62 815-7519-8523‬: 🍂INSPIRASI SORE🍂 HALAL BUAT KAMI, HARAM BUAT TUAN Adalah ulama Abu Abdurrahman Abdullah bin al-Mubarak al-Hanzhali al Marwazi [1] ulama terkenal di makkah yang menceritakan riwayat ini. Suatu ketika,setelah selesai menjalani salah satu ritual haji, ia beristirahat dan tertidur. Dalam tidurnya ia bermimpi melihat dua malaikat yang turun dari langit. Ia mendengar percakapan mereka “Berapa banyak yang datang tahun ini?” tanya malaikat kepada malaikat lainnya. “tujuh ratus ribu,” jawab malaikat lainnya. “Berapa banyak mereka yang ibadah hajinya diterima?” “Tidak satupun” Percakapan ini membuat Abdullah gemetar. “Apa?” ia menangis dalam mimpinya. “Semua orang-orang ini telah datang dari belahan bumi yang jauh, dengan kesulitan yang besar dan keletihan di sepanjang perjalanan, berkelana menyusuri padang pasir yang luas, dan semua usaha mereka menjadi sia-sia?” Sambil gemetar, ia melanjutkan mendengar cerita kedua malaikat itu. “Namun ada seseorang, yang meskipun tidak datang menunaikan ibadah haji, tetapi ibadah hajinya diterima dan seluruh dosanya telah diampuni . Berkat dia seluruh haji mereka diterima oleh Allah.” “Kok bisa” “Itu Kehendak Allah” “Siapa orang tersebut?” “Sa’id bin Muhafah[2], tukang sol sepatu di kota Damsyiq (damaskus sekarang)” Mendengar ucapan itu, ulama itu langsung terbangun. Sepulang haji, ia tidak langsung pulang kerumah, Tapi langsung menuju kota Damaskus, Siria. Sampai disana ia langsung mencari tukang sol sepatu yang disebut Malaikat dalam mimpinya. Hampir semua tukang sol sepatu ditanya, apa memang ada tukang sol sepatu yang namanya Sa’id bin Muhafah. “Ada, ditepi kota” Jawab salah seorang sol sepatu sambil menunjukkan arahnya. Sesampai disana ulama itu menemukan tukang sepatu yang berpakaian lusuh, “Benarkah anda bernama Sa’id bin Muhafah?” tanya Ulama itu “Betul, siapa tuan?” “Aku Abdullah bin Mubarak” Said pun terharu, bapak adalah ulama terkenal, ada apa mendatangi saya?” Sejenak Ulama itukebingungan, dari mana ia memulai pertanyaanya, akhirnya iapun menceritakan perihal mimpinya. “Saya ingin tahu, adakah sesuatu yang telah anda perbuat, sehingga anda berhak mendapatkan pahala haji mabrur?” “Wah saya sendiri tidak tahu!” “Coba ceritakan bagaimana kehidupan anda selama ini Maka Sa’id bin Muhafah bercerita. “Setiap tahun, setiap musim haji, aku selalu mendengar Labbaika Allahumma labbaika. Labbaika la syarika laka labbaika. Innal hamda wanni’mata laka wal mulka. laa syarika laka. Ya Allah, aku datang karena panggilanMu. Tiada sekutu bagiMu. Segala ni’mat dan puji adalah kepunyanMu dan kekuasaanMu. Tiada sekutu bagiMu. Setiap kali aku mendengar itu, aku selalu menangis Ya allah aku rindu Mekah Ya Allah aku rindu melihat kabah Ijinkan aku datang…..ijinkan aku datang ya Allah Oleh karena itu, sejak puluhan tahun yang lalu setiap hari saya menyisihkan uang dari hasil kerja saya, sebagai tukang sol sepatu. Sedikit demi sedikit saya kumpulkan. Akhirnya pada tahun ini, saya punya 350 dirham, cukup untuk saya berhaji “Saya sudah siap berhaji” “Tapi anda batal berangkat haji” “Benar” “Apa yang terjadi?” “Istri saya hami, dan sering nyidam. Waktu saya hendak berangkat saat itu dia ngidam berat” “Suami ku, engkau mencium bau masakan yang nikmat ini? “ ya sayang” “Cobalah kau cari, siapa yang masak sehingga baunya nikmat begini. Mintalah sedikit untukku” Ustaz, sayapun mencari sumber bau masakan itu. Ternyata berasal dari gubug yang hampir runtuh. Disitu ada seorang janda dan enam anaknya. Saya bilang padanya bahwa istri saya ingin masakan yang ia masak, meskipun sedikit. Janda itu diam saja memandang saya, sehingga saya mengulangi perkataan saya Akhirnya dengan perlahan ia mengatakan “ tidak boleh tuan” “Dijual berapapun akan saya beli” “ Makanan itu tidak dijual, tuan” katanya sambil berlinang mata Akhirnya saya tanya kenapa? Sambil menangis, janda itu berkata “daging ini halal intuk kami dan haram untuk tuan” katanya. Dalam hati saya: Bagaimana ada makanan yang halal untuk dia, tetapi haram untuk saya, padahal kita sama-sama muslim? Karena itu saya mendesaknya lagi “Kenapa?” “Sudah beberapa hari ini kami tidak makan. Dirumah tidak ada makanan. Hari ini kami melihat keledai mati, lalu kami ambil sebagian dagingnya untuk dimasak. “Bagi kami daging ini adalah halal, karena andai kami tak memakannya kami akan mati kelaparan.” Namun bagi Tuan, daging ini haram. Mendengar ucapan tersebut spontan saya menangis, lalu saya pulang. Saya ceritakan kejadian itu pada istriku, diapun menangis, Kami akhirnya memasak makanan dan mendatangi rumah janda itu “ Ini masakan untuk mu” Uang peruntukan Haji sebesar 350 dirham pun saya berikan pada mereka.” Pakailah uang ini untuk mu sekeluarga. Gunakan untuk usaha, agar engkau tidak kelaparan lagi” Ya Allah……… disinilah Hajiku Ya Allah……… disinilah Mekahku. Mendengar cerita tersebut Abdullah bin Mubarak tak bisa menahan air mata. “Kalau begitu engkau memang patut mendapatkannya” [1] Dalam versi lain, ulama itu adalah Hasan Al-Basyri , ulama mesir terkenal. Namun saya lebih mempercayai ulama ini bernama Abdullah bin Mubarak karena riwayatnya yg lebih jelas. Ia lahir pada tahun 118 H/736 M. Ia adalah seorang ahli Hadits yang terkemuka. Ia sangat ahli di dalam berbagai cabang ilmu pengetahuan, antara lain di dalam bidang gramatika dan kesusastraan. Ia adalah seorang saudagar kaya yang banyak memberi bantuan kepada orang-orang miskin. Ia meninggal dunia di kota Hit yang terletak di tepi sungai Euphrat pada tahun 181 H/797. Allah yang lebih tahu. [2] Dalam riwayat lain tukang sepatu ini bernama Ali bin Mowaffaq.

KENAPA AKU DIUJI ??

11 Mar 18:25 - UkumRusyidasab: KENAPA AKU DIUJI ?? QURAN MENJAWAB : Qs. Al-Ankabut : 2-3 “Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: ’Kami telah beriman’, sedang mereka tidak diuji lagi ?Dan sesungguhnya kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka, maka sesungguhnya Allah mengetahui orang-orang yang benar dan sesungguhnya Dia mengetahui orang-orang yang dusta. KENAPA AKU TAK MENDAPAT APA YG AKU INGINKAN ??  QURAN MENJAWAB : Qs. Al-Baqarah : 216 “Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu, Allah mengetahui sedang kamu tidak mengetahui” KENAPA UJIAN SEBERAT INI ?? QURAN MENJAWAB: Qs. Al-Baqarah : 286 “Allah tidak membebani seseorang itu melainkan sesuai dengan kesanggupannya.” KENAPA FRUST??? QURAN MENJAWAB : Qs. Al-Imran : 139 “Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah pula kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yg paling tinggi derajatnya, jika kamu orang-orang yang beriman” BAGAIMANA AKU HARUS MENGHADAPINYA ???  QURAN MENJAWAB : Qs. Al-Baqarah : 45 “Dan mintalah pertolongan (kepada Allah) dengan jalan sabar dan mengerjakan sholat; dan sesungguhnya sholat itu amatlah berat kecuali kepada orang-orang yang khusyuk Tiada daya dan upaya kecuali atas pertolongan Allah semata” APA YANG AKU DAPAT  ???  QURAN MENJAWAB : Qs. At-Taubah : 111 “Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mu’min, diri, harta mereka dengan memberikan jannah untuk mereka…” KEPADA SIAPA AKU BERHARAP ???  QURAN MENJAWAB : Qs. At-Taubah : 129 “Cukuplah Allah bagiku, tidak ada Tuhan selain dari-Nya. Hanya kepada-Nya aku bertawakkal” AKU TAK SANGGUP !!!! QURAN MENJAWAB : Qs. Yusuf : 12 “….dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah melainkan kaum yg kafir.” dan segudang pertanyaan lagi yang keseluruhannya pun dapat dijawab oleh Sang Pemilik Semesta Alam. Nah, cukup jelaslah bahwa Allah-lah yang memberi kita cobaan permasalahan, pastilah Allah akan menurunkan pertanyaan beserta jawabannya! Hanya Allah sandaran manusia

KEAJAIBAN ISTIGHFAR

11 Mar 05:34 -💐KEAJAIBAN ISTIGHFAR💐 Syaikh Muhammad bin Muhammad Al- Mukhtar As-Syinqity pernah mengatakan: Tidaklah hati seorang hamba selalu beristighfar melainkan akan disucikan. 🍁Bila ia lemah, maka akan dikuatkan 🍁Bila ia sakit, maka akan disembuhkan 🍁Bila ia diuji, maka akan diangkat ujian itu darinya. 🍁Bila ia kalut, maka akan diberi petunjuk 🍁Bila ia galau, maka akan diberi ketenangan. 🌻Sepeninggal Rasulullah, Istighfar merupakan satu-satunya benteng aman yang tersisa untuk kita (dari adzab Allah) ”Dan Allah sekali-kali tidak akan mengazab mereka, sedang kamu berada di antara mereka. Dan tidaklah (pula) Allah akan mengazab mereka, sedang mereka meminta ampun.”(QS.al-Anfal: 33). 🌻Ibnu katsir rahimahullah - berkata : Barangsiapa yang menghiasi dirinya dengan amalan ini, yaitu memperbanyak istighfar, maka Allah akan mempermudah rezekinya, memudahkan urusannya dan menjaga kekuatan jiwa dan raganya. Maka apa lagi yang kau tunggu...? 🌺(Perbanyaklah istighfar....) 🌻Ibnul Qayyim - rahimahullah - mengatakan, " Bila engkau ingin berdo'a, sementara waktu yang kau miliki begitu sempit, padahal dadamu dipenuhi oleh begitu banyak keinginan, maka jadikan seluruh isi do'amu istighfar, agar Allah memaafkanmu. Karena bila Dia memaafkanmu, maka semua keperluanmu akan dipenuhi oleh-Nya tanpa engkau memintanya. 🌹Ya Allah.. Sesungguhnya engkau Maha pemaaf, mencintai kemaafan, maka ampunilah kami. ﺁﻣِــــــــــﻲْﻥَ ﻳَﺎ ﺭَﺏَّ ﺍﻟْﻌَﺎﻟَﻤِــــــــــﻴْﻦ